Kompas TV olahraga kompas sport

Digelar Besok, Ini Rangkaian Lengkap Jakarta E-prix 2022

Kompas.tv - 3 Juni 2022, 11:15 WIB
digelar-besok-ini-rangkaian-lengkap-jakarta-e-prix-2022
Laga balap Formula E di Mexico City E-Prix 2020. (Sumber: TWITTER/@JaguarRacing)
Penulis : Hasya Nindita | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ajang balap mobil listrik Formula E Jakarta akan digelar besok Sabtu, 4 Juni 2022 di Jakarta International E-prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara. 

Balapan di Jakarta merupakan balapan seri kesembilan pada musim ini. Musim balapan Formula E dimulai di Diriyah, Arab Saudi, pada akhir Januari. 

Berlin merupakan perhentian terakhir sebelum ajang balap mobil listrik tersebut menuju Jakarta.

Baca Juga: Ini Klasemen Formula E JakartaE-prix 2022, Stoffel Vandoorne Memimpin

Hari ini, Jumat (3/6/22), mengutip jadwal resmi Jakarta E-prix 2022, Federasi Otomotif Internasional (FIA) melakukan uji sirkuit dari pukul 10.00 hingga 14.10 WIB.

Dalam rentan waktu tersebut, FIA juga melakukan pengecekan terhadap para pebalap.

Pada siang hari, FIA menjadwalkan uji coba lintasan sirkuit termasuk dengan menggunakan safety car Formula E. Lalu, sore hari para pebalap akan melakukan shake down atau pemanasan sekitar pukul 15.00 WIB. 

Acara puncak akan digelar Sabtu, 4 Juni 2022 yang dimulai dengan pemeriksaan medis oleh FIA pada pukul 06.55 WIB, para pebalap akan memulai latihan bebas, yang akan dilanjutkan dengan kualifikasi pada siang hari.

Baca Juga: Mengintip Persiapan Jelang Formula E Jakarta, Besok Pembalap Akan Jajal Sirkuit Ancol!
Berikut jadwal lengkap rangkaian Jakarta E-Prix, Sabtu, 4 Juni 2022.
07.15 - 07.45 WIB Latihan Bebas 1
09.00 - 09.30 WIB Latihan Bebas 2
10.40 - 10.52 WIB Kualifikasi Grup A
10.57 - 11.09 WIB Kualifikasi Grup B
11.17 - 11.32 WIB Quarter Final
11.36 - 11.46 WIB Semifinal
11.50 - 11.55 WIB Final
15.04 WIB Balapan
 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA


Advertorial

Madiun Maju Mendunia | VVIP

27 April 2024, 15:37 WIB

Close Ads x