LONDON, KOMPAS.TV - Pep Guardiola memastikan seluruh pemain terbaiknya bisa bermain di laga Man City vs Man Utd pada partai final Piala FA, Sabtu (3/6/2023).
Usai memastikan gelar juara Liga Inggris sebelum musim berakhir, Guardiola seringkali memutuskan untuk melakukan rotasi di tiga pertandingan terakhir melawan Chelsea, Brighton, dan Brentford.
Para pemain kunci seperti Ruben Dias dan Jack Grealish tak dimainkan di ketiga pertandingan, sementara Kevin De Bruyne hanya diberi waktu bermain 69 menit.
Langkah yang dilakukan pelatih asal Spanyol itu tentu tidak mengherankan mengingat ia tentu tak ingin kehilangan pemain terbaiknya di final Piala FA akhir pekan ini dan final Liga Champions melawan Inter Milan pekan depan.
Dalam konferensi pers jelang pertandingan Man City vs Man Utd, Jumat (2/6/2023), Guardiola memastikan semua pemain terbaiknya bisa bermain.
Seluruh skuadnya mengikuti semua sesi latihan dan tidak ada yang mengalami masalah.
"Mereka berlatih dengan baik dalam dua sesi terakhir. Mereka semua kurang lebih baik," kata Guardiola dikutip dari laman resmi Manchester City.
Dari 11 pemain inti Man City, Ederson tidak akan bermain sebagai starter dengan memberikan kesempatan Stefan Ortega Final untuk bermain di Piala FA.
Guardiola beralasan, dirinya memang selalu memberikan kesempatan bagi kiper kedua untuk bermain di pertandingan piala domestik.
"Dia [Ortega Moreno] akan bermain," lanjut Guardiola.
"Saya selalu seperti itu di Piala FA. Di Barcelona dan Bayern juga. Kiper yang bermain di Piala FA akan bermain," ucapnya.
Baca Juga: Final Piala FA Man City vs Man Utd: Raphael Varane Tak Takut Hadapi Erling Haaland dkk
Sementara dari kubu Manchester United, Anthony Martial dipastikan tidak akan bermain karena mengalami cedera hamstring.
Pelatih Manchester United Erik ten Hag juga mengatakan bahwa pemain sayap Brasil, Antony, sangat kecil kemungkinannya untuk bermain.
"(Itu) sepertinya tidak," jawab Ten Hag saat ditanya kondisi Antony dalam konferensi pers, Jumat.
“Dos Santos masih punya peluang, tapi peluangnya sangat kecil."
“Dia tidak membuat kemajuan. Jadi, apa yang saya katakan adalah dia masih punya kesempatan, tapi sepertinya dia tidak tersedia," ujarnya.
Meski bakal kehilangan sejumlah pemain di lini depan, pelatih asal Belanda itu tidak mau ambil pusing.
Ten Hag yakin pemain lain yang akan diturunkannya bisa mengisi posisi-posisi yang ditinggalkan dengan baik.
"Seperti yang saya katakan sepanjang waktu, saya mendapat pertanyaan ini berkali-kali dari Anda semua (media) tentang ketidakhadiran pemain dalam beberapa bulan terakhir, dan setiap kali itu saya mengatakan jawaban yang sama."
“Ini tentang pemain yang tersedia. Dan setiap kali kami berhasil, tidak setiap saat, tetapi berkali-kali, kami berhasil."
"Jadi, kami memiliki skuad yang bagus dan dari skuad yang bagus kami menjadi tim yang bagus," tuturnya.
Laga final Piala FA antara Man City vs Man Utd akan dilangsungkan di Wembley pada Sabtu (3/6/2023) Pukul 21.00 WIB.
Baca Juga: Hasil Brighton vs Man United: Setan Merah Lolos ke Final Piala FA usai Menang Lewat Adu Penalti
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.