KOMPAS.TV - Persik Kediri berhasil mengejutkan tuan rumah Dewa United dalam lanjutan Liga 1 2024-2025 pekan ke-8. Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Pakansari, Kamis (16/10/2024) sore, Macan Putih berhasil mempermalukak tuan rumah dengan skor 2-3.
Tiga gol Persik dicetak lewat brace Riyatno Abiyoso dan satu gol dari pemain asing Ze Valente.
Sementara dua gol Dewa United terjadi di penghujung babak kedua melalui upaya Risto Mitrevski dan Alex Martins.
Dengan kemenangan ini, Persik yang dilatih Marcelo Rospide naik ke posisi keempat klasemen sementara Liga 1 dengan poin 14.
Sedangkan Dewa United, posisi mereka tetap berada di urutan 13 dengan raihan 8 poin.
Di babak pertama, meski Dewa United mendominasi penguasaan bola hingga hampir 70 persen, serangan balik cepat dari Persik Kediri membuat tim tuan rumah tak berkutik.
Riyatno Abiyoso, gelandang andalan Persik Kediri, tampil gemilang dengan mencetak dua gol.
Gol pertama Abiyoso tercipta pada menit ke-15, sementara gol keduanya datang pada menit ke-31 setelah menerima umpan dari Ezra Walian.
Kendati Dewa United terus berusaha meningkatkan serangan, termasuk dengan melakukan tiga pergantian pemain di menit ke-25 dan ke-39, rapatnya pertahanan Persik Kediri membuat mereka kesulitan mencetak gol.
Babak pertama pun ditutup dengan keunggulan Persik Kediri, 2-0.
Baca Juga: Jelang Hadapi Persebaya di Lanjutan Liga 1, Persib Gelar Latihan di Stadion Arcamanik Bandung
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.