Kompas TV pendidikan kampus

Daftar 10 PTN Terbaik di Indonesia Tahun 2024, Ada Universitas Favoritmu?

Kompas.tv - 25 Mei 2024, 20:05 WIB
daftar-10-ptn-terbaik-di-indonesia-tahun-2024-ada-universitas-favoritmu
Ilustrasi kampus Universitas Indonesia (UI) yang termasuk dalam 10 PTN terbaik di Indonesia. (Sumber: Tribunnews.com/Herudin)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Vyara Lestari

JAKARTA, KOMPAS.TV - Menurut QS World University Rankings (WUR) 2024, ada 10 perguruan tinggi negeri (PTN) terbaik di Indonesia yang bisa dijadikan pilihan menjelang pelaksanaan Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2024.

QS WUR sendiri adalah publikasi tahunan peringkat universitas yang dilakukan oleh Quacquarelli Symonds.

Daftar ini bisa menjadi referensi bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan studi di PTN. Terutama bagi mereka yang tidak mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT 2024).

Sejumlah PTN masih membuka jalur mandiri untuk tahun 2024. Untuk mengetahui universitas negeri mana saja yang menjadi yang terbaik di Indonesia, bisa dilihat dari pemeringkatan lembaga internasional.

Baca Juga: Kasus Vina Cirebon, Hotman Tantang Kuasa Hukum Saka: Maukah Anda Jawab Pertanyaan Sangat Simpel Ini?

Salah satu pemeringkatan tersebut adalah dari Quacquarelli Symonds (QS) World University Rankings tahun 2024.

Indikator dalam QS ini menunjukkan perubahan prioritas mahasiswa dan misi yang berkembang dari institusi pendidikan tinggi kelas dunia saat ini.

Indikator tersebut antara lain:

  • Keberlanjutan
  • Hasil ketenagakerjaan
  • Jaringan riset internasional

Dari ketiga indikator utama, dibagi dalam 9 indikator penilaian yaitu reputasi akademik, reputasi pemberi pekerjaan, rasio mahasiswa fakultas, kutipan per fakultas, rasio fakultas internasional, rasio mahasiswa internasional, jaringan penelitian internasional, hasil pekerjaan, dan keberlanjutan.

Dilansir dari laman resminya, Sabtu (25/5/2024), berikut 10 PTN terbaik di Indonesia dan peringkatnya di kalangan perguruan tinggi dunia versi QS WUR 2024 yang bisa dijadikan referensi calon mahasiswa yang mau mendaftar jalur mandiri 2024:

1. Universitas Indonesia (UI): 237



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x