Kompas TV pendidikan sekolah

Cara Cek Penerima PIP Juni 2024 Lewat HP dan Besaran Dana yang Diterima

Kompas.tv - 12 Juni 2024, 12:30 WIB
cara-cek-penerima-pip-juni-2024-lewat-hp-dan-besaran-dana-yang-diterima
Presiden Joko Widodo dan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Nadiem Anwar Makarim membagikan bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) 2024 secara langsung di Magelang, Jawa Tengah, Senin (22/1/2024). (Sumber: Kemdikbud)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS>TV - Memasuki bulan Juni 2024, banyak siswa dan orangtua yang menantikan informasi terkait pencairan bantuan Program Indonesia Pintar (PIP).

Adapun PIP merupakan bantuan dari pemerintah yang ditujukan bagi siswa dari kalangan kurang mampu. Dengan adanya bantuan PIP, diharapkan dapat meringankan beban biaya pendidikan mereka.

Untuk mengetahui status kepesertaan dan besaran dana yang akan diterima, para siswa dapat melakukan pengecekan secara online melalui laman resmi PIP di pip.kemdikbud.go.id. Berikut langkah-langkahnya.

Cara Cek Penerima PIP

  1. Akses laman SiPintar PIP atau https://pip.kemdikbud.go.id menggunakan perangkat HP.
  2. Temukan kolom "Cari Penerima PIP".
  3. Isikan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN) pada kolom pertama.
  4. Lalu, masukkan Nomor Induk Kependudukan (NIK) siswa di kolom kedua.
  5. Ketikkan hasil hitungan bagian 'Captcha' untuk keperluan verifikasi.
  6. Klik "Cari Penerima PIP".
  7. Jika data sudah benar, maka data penerimaan PIP akan muncul.

Baca Juga: Cara Mudah Cek Status Penerima Beasiswa PIP Kemdikbud Juni 2024 Lewat HP di Situs SiPintar

Besaran Dana PIP yang Diterima Sesuai Jenjang Pendidikan

Besaran dana PIP yang diterima oleh penerima manfaat berbeda-beda, sesuai dengan jenjang pendidikan yang diikuti. Rincian nominal bantuan PIP per tahun untuk setiap jenjang adalah sebagai berikut:

1. Peserta Didik SD/SDLB/Paket A

Nominal: Rp450.000

2. Peserta Didik SMP/SMPLB/Paket B

Nominal: Rp750.000

3. Peserta Didik SMA/SMK/SMALB/Paket C

Nominal: Rp1.800.000

Perlu diperhatikan bahwa siswa baru dan siswa kelas akhir menerima setengah dari nominal tersebut, karena mereka hanya mengikuti satu semester dalam satu tahun anggaran. Adapun nominalnya adalah:

  • SD: Rp225.000
  • SMP: Rp375.000
  • SMA: Rp900.000

Baca Juga: Naik Kelas, Pentol Jadi Menu di Restoran

Demikian informasi tentang cara cek penerima PIP 2024 lewat HP secara online dengan login ke pip.kemdikbud.go.id lengkap dengan nominal yang akan didapatkan.

Bagi yang belum menerima notifikasi pencairan, harap bersabar karena penyaluran bantuan PIP ini dilakukan secara bertahap.


 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x