Kompas TV regional berita daerah

Patroli Ditingkatkan Pasca Aksi Bom Bunuh Diri di Makassar

Kompas.tv - 30 Maret 2021, 20:26 WIB
Penulis : KompasTV Palu

PALU, KOMPAS.TV - Kepolisian Resort Palu telah meningkatakan kegiatan patroli dan penjagaan di titik kerawanan pasca aksi bom bunuh diri di Makassar Sulawesi Selatan, peningkatan keamanan ini dilakukan untuk mencegah aksi teror serupa di Kota Palu.

Pasca aksi teror bom bunuh diri di Makassar Sulawesi Selatan, tingkat keamanan di beberapa wilayah di indonesia mulai ditingkatkan, salah satunya di Kota Palu Sulawesi Tengah.

Kapolres Palu AKBP Riza Faisal mengatakan pasca kejadian di Makassar jajarannya sudah mengintensifkan patroli di beberapa titik di Kota Palu. Tak hanya itu, kepolisian juga bersinergi dengan para tokoh agama dan masyarakat untuk tidak terprofokasi.

Selain meningkatkan patroli rutin, Polres Palu juga meningkatkan pengamanan di beberapa titik kerawanan yang ada di Kota Palu, mulai dari rumah ibadah sampai di tempat keramaian tertentu.
 

#PascaBomBunuhDiriMakassar #PolresPalu # AKBPRizaFaisal
 




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x