Kompas TV regional peristiwa

Ini Rute Kirab Malam 1 Suro di Keraton Solo, Mulai Jam 23.00 WIB Hari Ini dan Ada Kebo Bule

Kompas.tv - 29 Juli 2022, 15:27 WIB
ini-rute-kirab-malam-1-suro-di-keraton-solo-mulai-jam-23-00-wib-hari-ini-dan-ada-kebo-bule
Rute kirab malam 1 Suro di Keraton Kasunanan Surakarta hari ini, Jumat (29/7/2022). (Sumber: Antaranews)
Penulis : Dian Nita | Editor : Edy A. Putra

Dalam kirab 1 Suro ini, ribuan orang berpartisipasi, mulai dari raja beserta abdi dalem hingga masyarakat umum.

Kirab malam 1 Suro bertujuan untuk merefleksikan kesalahan yang telah lampau dan lembaran baru dengan harapan kesalahan tersebut tidak akan diulangi lagi.

Dalam acara tahun-tahun sebelumnya, kirab diawali dengan kerbau bule sebagai cucuk lampah atau pengawal iringan.

Para anggota keluarga dan abdi dalem menyiapkan segala ubo rampe atau keperluan kirab.

Baca Juga: 25 Link Twibbon dan Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 2022 untuk Peringati 1 Muharram

Berbagai perlengkapan pun disajikan mulai dari ubi-ubian, kopi, buah-buahan, nasi, air kembang, ayam, juga membakar kemenyan dan dupa di depan sesaji.

Dalam kirab malam 1 Suro, abdi dalem keraton memakai busana adat Jawa berwarna hitam tanpa mengenakan alas kaki.

Keberadaan kebo bule dalam kirab tersebut dianggap oleh sebagian masyarakat sebagai pusaka yang mendatangkan keberkahan.

Bahkan kotoran kebo bule yang jatuh di jalan sering dipungut warga. Mereka beranggapan kotoran tersebut bisa mendatangkan rezeki.

Baca Juga: Sejarah Malam 1 Suro, Berikut Tradisi Perayaannya di Yogyakarta dan Solo

Kebo bule memang bukan hewan sembarangan. Pasalnya, kerbau-kerbau tersebut merupakan keturunan dari kebo Kyai Slamet.

Konon leluhur kebo bule yang menjaga pusaka Kyai Slamet diberikan oleh Kyai Hasan Beshari Tegalsari Ponorogo kepada Paku Buwono II.



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x