Kompas TV regional berita daerah

Penerbangan ke Malaysia kembali dibuka

Kompas.tv - 4 Oktober 2022, 15:25 WIB
Penulis : KompasTV Aceh

BANDA ACEH, KOMPAS.TV - Pasca Pandemi Covid-19 aktivitas layanan penerbangan ke Malaysia kembali di buka oleh Dinas Perhubungan Aceh bekerjasama dengan pihak Angkasa Pura Bandara Sultan Iskandar Muda, Blangbintang, aceh besar. 

Kedatangan wisatawan Malaysia ke Aceh ini ditandai dengan penyambutan tarian tradisional Aceh. Selain rombongan wisatawan Malaysia, pemilik maskapai penerbangan Air Asia, Dato Abdul Azis juga hadir untuk berwisata di Aceh, dirinya mengaku sangat terhibur dengan penyambutan ramah dari pemerintah daerah Aceh. 

Untuk mempermudah masyarakat Aceh melakukan perjalanan udara ke Malaysia baik liburan, berobat, maupun  urusan bisnis, maskapai penerbangan ke Malaysia menawarkan harga tiket termurah untuk warga Aceh. 

Layanan penerbangan ke Malaysia dibuka selama dua kali dalam sepekan yaitu Senin dan Kamis. Jika permintaan tiket meningkat, diperkirakan jadwal layanan terbang akan ditambah. 

Sementara itu dalam rangka menyambut wisatawan asing, pemerintah Aceh sudah menyiapkan sejumlah fasilitas penginapan bekerjasama dengan jasa perhotelan, akomodasi perjalanan ke objek wisata melalui Transkutaraja serta sajian kuliner yang kini mudah dijumpai wisatawan. 

Nantinya sebanyak tiga maskapai penerbangan di Aceh kembali akan melayani penerbangan nasional dan Internasional dari Bandara Sultan Iskandar Muda yaitu Air Asia, Firefly dan Lion Air. 



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x