Kompas TV regional berita daerah

Rekomendasi Tempat untuk Menikmati Pesta Kembang Api di Yogyakarta saat Malam Tahun Baru

Kompas.tv - 31 Desember 2022, 12:39 WIB
rekomendasi-tempat-untuk-menikmati-pesta-kembang-api-di-yogyakarta-saat-malam-tahun-baru
Ilustrasi pesta kembang api dalam perayaan malam tahun baru. (Sumber: Unsplash.com/alexjones)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Gading Persada

Bukit Bintang yang berada di Jalan Wonosari juga menjadi spot favorit untuk menikmati indahnya pesta kembang api.

Anda bisa menikmati pemandangan dari ketinggian dan kembang api dapat terlihat dengan jelas di penjuru Yogyakarta.

Biasanya masyarakat akan menikmatinya sambil menikmati makanan dan minuman hangat yang dijajakan di warung-warung yang ada di tempat ini.


 

5. Tip Tap Toe

Menikmati pesta kembang api di malam tahun baru 2023 juga bisa dinikmati dari tempat nongkrong yang tengah hits yaitu Tip Tap Toe. Lokasi Tip Tap Toe berada di Jalan Palagan Tentara Pelajar, Kelurahan Tegalrejo, Sariharjo, Kapanewon Ngaglik, Kabupaten Sleman.

Meski harus menunggu hingga tengah malam, Anda tidak akan bosan karena tetap bisa bersantai sambil menikmati berbagai makanan dan minuman.

6. HeHa Ocean View

Tak hanya HeHa Sky View, HeHa Ocean View juga akan memanjakan masyarakat Gunungkidul di malam tahun baru. Lokasi HeHa Ocean View berada di Bolang, Girikarto, Kecamatan Panggang, Kabupaten Gunungkidul.

Di tempat ini, pengunjung juga bisa menikmati pesta kembang api di tepi laut pada waktu pergantian tahun.

7. Waduk Sermo

Menikmati malam tahun baru yang berkesan juga dapat dilakukan di kawasan Waduk Sermo. Waduk Sermo berlokasi di Hargowilis, Kecamatan Kokap, Kabupaten Kulon Progo. Di lokasi ini juga akan diselenggarakan pesta kembang api untuk merayakan pergantian tahun.

8. HeHa Sky View

Untuk warga daerah Gunungkidul biasa berkumpul untuk menikmati keseruan malam tahun baru di HeHa Sky View.

Lokasi HeHa Sky View berada di Jalan Dlingo-Patuk Nomor 2, Kecamatan Patuk, Kabupaten Gunungkidul. Di tempat ini, pengunjung juga bisa menikmati pemandangan kota sebelum pesta kembang api di waktu pergantian tahun.

Baca Juga: Penjelasan Menag Yaqut soal Dugaan Tunggak Rp11 Miliar ke 61 Hotel di Yogyakarta: Harusnya Tagih EO



Sumber : Kompas TV, Kompas.com, Tribunnews



BERITA LAINNYA



Close Ads x