Kompas TV regional papua maluku

ASN Pemasok Senjata ke OPM Ditangkap Satgas Damai Cartenz

Kompas.tv - 11 Juni 2024, 18:37 WIB
Penulis : KompasTV Sorong

JAYAPURA, KOMPAS.TV - Seorang Aparatur Sipil Negara di lingkungan pemerintah Kota Jayapura ditangkap satgas Damai Cartenz, karena diduga terlibat penjualan senjata api kepada kelompok Organisasi Papua Merdeka.

Sarius Indey ditangkap di kediamannya di Hamadi Kampung Nelayan, Distrik Jayapura Selatan, Kota Jayapura, Jumat (07/06/2024) pukul 18.16 WIT.

Penangkapan Sarius Indey merupakan pengembangan dari kasus kepemilikan senjata api atas nama Petrus Oyaitauw yang ditangkap pada Selasa lalu.

Dari penangkapan itu, Satgas Damai Cartenz juga mengamankan barang bukti berupa satu unit telepon genggam dan identitas milik Sarius Indey.

Dari hasil penyelidikan yang dilakukan, sarius indey diketahui menjual senjata api kepada anggota OPM wilayah tabi atas nama petrus oyaitauw dengan harga Rp 10 juta.

Hingga saat ini, Satgas Damai Cartenz sudah menangkap tiga orang yang diduga sebagai pemasok senjata api kepada kelompok OPM Wilayah Tabi.

Saat ini, Sarius Indey masih menjalani pemeriksaan guna pengembangan lebih lanjut di Polda Papua.



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x