Kompas TV regional papua maluku

TNI Kembali Kuasai Distrik Bibida dari OPM, Temukan Senapan dan Amunisi

Kompas.tv - 15 Juni 2024, 09:17 WIB
tni-kembali-kuasai-distrik-bibida-dari-opm-temukan-senapan-dan-amunisi
TNI melanjutkan pengejaran terhadap kelompok OPM pimpinan Undius Kogoya (Sumber: Penkostrad)
Penulis : Fiqih Rahmawati | Editor : Desy Afrianti

PAPUA, KOMPAS.TV - Prajurit TNI kembali menguasai wilayah Distrik Bibida, Kabupaten Paniai, Papua Tengah, yang sebelumnya dikuasai oleh Organisasi Papua Merdeka (OPM).

Hal ini disampaikan oleh Pangkogabwilhan III Letjen TNI Richard Tampubolon yang mengatakan bahwa perebutan Distrik Bibida ini merupakan upaya TNI untuk menciptakan situasi aman.

“Keberhasilan prajurit TNI merebut wilayah Distrik Bibida yang selama ini dikuasai oleh OPM merupakan upaya TNI untuk mewujudkan situasi aman dan kondusif di wilayah Papua,” kata Richard, Jumat (14/6/2024).

Baca Juga: TNI Kejar OPM Pembunuh dan Pembakar Masyarakat Di Distrik Bibida

Distrik Bibida berhasil dikuasai oleh TNI saat pengejaran kelompok OPM pimpinan Undius Kogoya yang melakukan penembakan dan pembakaran kendaraan terhadap warga bernama Rusli di wilayah Distrik Paniai Timur, bersebelahan dengan Distrik Bibida, Selasa (11/6/2024).

Sempat terjadi kontak tempat antara aparat keamanan (APKAM) Gabungan dan OPM saat proses evakuasi jenazah Rusli dilakukan. Namun, kelompok OPM berhasil dipukul mundur dan mereka melarikan diri ke arah Distrik Bibida.

Pada Jumat (14/6/2024), TNI mengejar kelompok OPM pimpinan Undius Kogoya dan berhasil merebut Distrik Bibida yang selama ini dikuasai oleh OPM.

Baca Juga: ASN Pemasok Senjata ke OPM Ditangkap Satgas Damai Cartenz

Kelompok OPM yang melarikan diri meninggalkan sejumlah amunisi dan perlengkapan senjata jenis senapan yang kini disita.

“TNI akan terus mengejar kelompok OPM pelaku pembunuhan dan pembakaran masyarakat,” kata Richard.



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x