Kompas TV religi beranda islami

Amalan Sederhana yang Bakal Menolongmu di Hari Kiamat

Kompas.tv - 12 September 2021, 20:50 WIB
amalan-sederhana-yang-bakal-menolongmu-di-hari-kiamat
Dengan memanfaatkan Al-Qur'an sebagai sumber bacaan, mentadabburi maknanya dan mengamalkan segala nasihat nasihatnya, maka akan Al-Qur'an bisa menjadi sumber pahala. (Sumber: Agung Pribadi)
Penulis : Dedik Priyanto | Editor : Hariyanto Kurniawan

JAKARTA, KOMPAS.TV - Bagi muslim, hari kiamat menjadi momok yang begitu menakutkan. Betapa tidak, hari kiamat merupakan hari di mana segala amal baik-buruk kita ditimbang dengan sangat adil.

Lalu, bagaimana kita bisa selamat di hari pembalasan itu?

Ada amalan sederhana yang bisa membuat kita selamat di hari kiamat. Amalan ini begitu dekat dengan kita, namun tak jarang kita lalai. Entah karena kesibukan maupun kerepotan lain yang hanya kita yang tahu.

Terkadang, kita hanya menyentuh Al-Qur’an ketika lagi butuh saja, saat Ramadan tiba maupun ketika. Bahkan, Al-Qur’an kita mungkin berdebu, teronggok di antara buku-buku dan tumpukan barang-barang di rumah sebab jarang membukanya.

Amalan sederhana ini adalah kegiatan rutin membaca Al-Qur’an. Rasulullah jauh-jauh hari sudah mengingatkan kita sebagai umat-Nya untuk senantiasa dekat dengan Al-Qur’an sebab begitu banyak keberkahan di dalamnya.

Baca Juga: Doa Sederhana Rasulullah jika Kamu Diuji Sakit, Punya Arti Begitu Dalam

Rasululllah pun bersabda tentang keberkahan istikamah membaca Al-Quran ini.

Qolla Rasulullah Shollahu alaihi Wassalama: Iqroul qurana, fainnahu ya’tii syafiian yauman qiyamah lishohibihi

Artinya, “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, ‘Bacalah Al-Qur’an. Sebab, ia akan datang memberikan syafaat pada hari Kiamat kepada pemilik (pembaca, pengamal)-nya,” (HR. Ahmad).

Syafaat ini, anda tahu, adalah sesuatu yang mungkin akan menjadi penolong kita kelak nanti di hari kiamat. 

Toh, kita tidak pernah tahu apakah amal kita sudah cukup untuk berjumpa dengan-Nya kelak di hari akhir, atau justru timbangan kita akan berat sebelah mengingat banyaknya dosa yang telah kita perbuat.

Kini, sudah saatnya kita kembali menyentuh Al-Qur’an dan menjadikan ia teman karib kembali, seakrab nafas dengan udara yang saban detik kita hirup. Wallahu a’lam bisshowab.

Baca Juga: Sedekah Ini Gampang tanpa Pakai Uang, tapi kok Jarang Diamalkan?

 

 

 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x