Kompas TV video vod

Lolos Pailit, Garuda Indonesia Siap Terbang Tinggi

Kompas.tv - 20 Juni 2022, 14:42 WIB
Penulis : Pompe Sinulingga

KOMPAS.TV - Pailit setelah mayoritas kreditur setuju pada proposal rencana perdamaian utang di Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU).

Ini tentu jadi harapan besar untuk Garuda Indonesia bisa lepas landas lebih tinggi lagi memperbaiki kinerja yang selama ini menggerogoti tubuh garuda.

Total ada 501 kreditur dengan total utang mencapai Rp 142,42 triliun.

Pekan lalu voting dilakukan di Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU), dan akhirnya 347 kreditur menyetujui rencana perdamaian artinya ini setara dengan 95 persen dari seluruh suara kreditur konkuren yang hadir di rapat.

Baca Juga: Dua Senjata Organik Polri Dirampas OTK, Polda Papua Dalami Indikasi Pelanggaran Etik Anggota Brimob

Garuda memberikan 4 mekanisme penyelesaian utang.

Pertama, utang dilunasi bertahap sesuai kas operasional tanpa pengurangan utang alias haircut.

Kedua utang dikonversi jadi ekuitas.

Ketiga utang dimodif jadi ketentuan pembayaran baru jangka panjang, yang kedua dan ketiga dilakukan tanpa haircut, dan terakhir dengan haircut lalu sisanya diselesaikan dengan bentuk surat utang baru dan ekuitas.

Baca Juga: Momen Habib Luthfi Ziarah ke Makam Eril, Didampingi Ridwan Kamil dan Istri



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x