Kompas TV video vod

Berlangsung Dramatis, Irak Pulangkan Vietnam dengan Skor 3-2

Kompas.tv - 25 Januari 2024, 07:38 WIB
Penulis : Shinta Milenia

KOMPAS.TV - Irak berhasil menutup laga pamungkas Grup D Piala Asia 2023 dengan sempurna. Menghadapi Vietnam, Singa Mesopotamia menang dramatis dengan skor 3-2.

Bermain di Stadion Jassim Bin Hamad, Rabu (24/1/2024) malam, Irak yang sudah memastikan diri ke 16 tetap menurunkan pemain terbaiknya saat menghadapi Vietnam di laga ketiga Fase Grup D Piala Asia 2023.

Vietnam sempat mengejutkan ketika berhasil memimpin 1-0 berkat gol Bui Hoang Viet Anh pada menit ke-42.

Tak lama berselang, Vietnam harus kehilangan Khuat Va Khang yang mendapat kartu merah di injury time babak pertama.

2 menit dari kamar ganti, Irak berhasil menyamakan skor berkat gol Rebin Sulaka.

Irak berhasil membalikan keadaan menjadi 2-1 lewat sundulan pemain pengganti, Aymen Hussien pada menit ke-73.

Meski kalah jumlah pemain, Vietnam mampu menyamakan skor di akhir babak kedua lewat sontekan Nguyen Quang Hai.

Irak akhirnya keluar sebagai pemenang setelah mendapat pennalti di injury time babak kedua.

Aymen Hussein yang menjadi eksekutor berhasil memastikan kemenangan 3-2 atas Vietnam.

Irak pun finish sebagai juara grup dengan nilai sempurna, sedangkan Vietnam tesingkir usai tidak pernah menang di tiga laga.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Piala Asia 2023: Jepang Kalahkan Timnas Indonesia 3-1, Lolos ke-16 Besar!

 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x