Kompas TV video vod

Respons Ade Armando soal Lonjakan Suara PSI di Situs Real Count KPU

Kompas.tv - 3 Maret 2024, 18:34 WIB
Penulis : Ikbal Maulana

JAKARTA, KOMPAS.TV - Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Ade Armando bantah adanya ‘operasi sayang anak’ dalam rekapitulasi suara di real count KPU RI.

Hal ini disampaikan Ade menanggapi lonjakan suara PSI yang tercatat dari situs resmi KPU RI, pada Minggu, 3 maret 2024 saat ini memperoleh suara 3,13 persen.

Ia mengklaim apabila ada campur tangan Presiden Jokowi atau kecurangan, seharusnya kenaikan suara PSI sudah melonjak dari awal rekapitulasi.

“Kalau memang Pak Jokowi itu cawe-cawe atau intervir, ya kenapa sekarang ya, kenapa angkanya masih 3,13. Kalau memang mau cawe-cawe atau intervensi ya dari awal donk,” ujar Ade Armando, Minggu (3/3/2024).

Baca Juga: Anies Baswedan Tanggapi Lonjakan Suara PSI di Real Count Sementara Pemilu 2024 KPU

#lonjakansuarapsi #psi #adearmando

Video Editor: Agung Ramdani



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA


Close Ads x