Kompas TV video vod

2 Calon Haji Asal Jawa Timur Wafat di Mekkah Karena Jantung dan Demam Tinggi

Kompas.tv - 10 Juni 2024, 13:59 WIB
Penulis : Shinta Milenia

MEKKAH, KOMPAS.TV - 2 calon haji asal Jawa Timur meninggal dunia saat menjalankan ibadah haji di Mekkah, Arab Saudi.

Saat ini sudah ada 7 calon haji asal Jawa Timur yang meninggal dunia menjelang puncak haji akan dilakukan minggu depan.

Jelang pelaksanaan puncak haji, jemaah haji yang meninggal dunia dari Jawa Timur bertambah 2 orang.

2 calon haji wafat yaitu Choesnijah Mohammad Cholil berusai 85 tahun dari kloter 86 asal Sidoarjo dan Pasikin Sarbidin berusia 71 tahun kloter 3 dari Bojonegoro.

Kedua calon haji meninggal karena sakit jantung dan demam tinggi.

Selain sakit, keduanya juga masuk kategori risiko tinggi dan berusia lanjut. Kini jenazah kedua calon haji telah dimakamkan.

Baca Juga: Petugas Kesehatan Disiagakan Dampingi Jemaah Haji Lansia Selama Ibadah Haji

#calonhajimeninggal #meninggaldimekkah #naikhaji



Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x