Kompas TV video vod

Pastikan Kelancaran Pasokan Listrik saat HUT ke-79 RI di IKN, PLN Gelar Apel Siaga Kelistrikan

Kompas.tv - 17 Agustus 2024, 08:23 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

IKN, KOMPAS.TV - Pastikan kelancaran upacara HUT RI ke-79 di Ibu Kota Nusantara, PLN menggelar apel siaga kelistrikan di kawasan inti pusat pemerintahan.

Direktur Utama PLN, Darmawan Prasodjo yang memimpin langsung apel siaga kelistrikan menyebut listrik di Ibu Kota Negara berasal dari energi bersih yang andal.

Dalam momentum bersejarah ini, PLN pastikan sistem kelistrikan IKN sudah siap baik dari pasokan daya, transmisi, distribusi dan kesiapan seluruh personel.

Saat ini PLN menyediakan listrik bersih dari pembangkit listrik tenaga surya dengan kapasitas produksi 10 megawatt untuk mendukung operasional ibu Kota Negara Nusantara.

Kebutuhan listrik untuk rangkaian hut ri mengalami peningkatan dari awalnya 1,5 megawatt menjadi 3 megawatt.

Namun masih terdapat cadangan listrik bersih sebesar 7 megawatt yang bisa di utilisasi ke sistem interkoneksi Kalimantan.

Di Ibu Kota Nusantara, PLN menghadirkan sistem kelistrikan yang paling mutakhir serta indah secara estetika.

Baca Juga: Begini Situasi Jelang Upacara HUT ke-79 RI di Istana Negara IKN dan Istana Merdeka Jakarta

#hutke79ri #ikn #pln




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x