> >

Korea Utara Mulai Genjot Produksi Obat dan Pasokan Medis Hadapi Covid-19, Termasuk Obat Tradisional

Kompas dunia | 19 Mei 2022, 13:31 WIB
Tentara Korea Utara mengenakan APD mengurus distribusi obat-obatan untuk warga. Korea Utara genjot produksi obat-obatan dan pasokan medis termasuk alat sterilisasi dan termometer saat negara itu memerangi wabah virus corona (Sumber: Straits Times/KCNA)

Tanpa kampanye vaksinasi nasional dan pengobatan Covid-19, media pemerintah mendorong pasien menggunakan obat penghilang rasa sakit dan antibiotik serta pengobatan rumahan yang belum diverifikasi, seperti berkumur dengan air garam, atau minum teh lonicera japonica atau teh daun willow.

Korea Selatan dan Amerika Serikat masing-masing menawarkan untuk membantu Korea Utara mengatasi wabah tersebut, termasuk mengirim bantuan, tetapi belum mendapat tanggapan, kata wakil penasihat keamanan nasional Korea Utara di Seoul, Rabu, (18/5/2022)

Namun, tiga pesawat dari Air Koryo Korea Utara dilaporkan tiba di China dan kembali ke Pyongyang hari Senin kemarin membawa pasokan medis, kata seorang sumber diplomatik tanpa menyebut nama.

Penulis : Edwin Shri Bimo Editor : Desy-Afrianti

Sumber : Kompas TV/Straits Times/KCNA


TERBARU