> >

Saran RSA UGM, Masyarakat Diimbau Gunakan Masker untuk Cegah Pneumonia Misterius

Kesehatan | 2 Desember 2023, 02:00 WIB
Ilustrasi pemakaian masker KN95 (Sumber: SHUTTERSTOCK/Boumen Japet via Kompas.com)

Gejala umum pneumonia meliputi batuk berdahak, demam, menggigil, dan sesak nafas. Dokter Astari mengimbau untuk segera mengunjungi fasilitas kesehatan terdekat jika gejala tidak membaik meski telah diberi perawatan awal.

Baca Juga: Pneumonia Anak Merebak di China, Kemenkes RI Minta Warga Tak Panik, Beberkan 5 Langkah Antisipasi

Pneumonia dapat disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk bakteri seperti Streptococcus pneumoniae, Legionella pneumoniae, Mycoplasma Pneumoniae, Chlamydia Pneumoniae, virus seperti influenza dan RSV, serta jamur dari genus Cryptococcus, Aspergillus, dan Pneumocystis.

"Radang paru-paru ini terjadi karena ada proses peradangan di dalam paru-paru akibat berbagai sebab. Bisa dikarenakan oleh bakteri, virus, jamur, maupun kemasukan air dan bahan yang mengiritasi paru-paru," pungkasnya.

Baca Juga: Pneumonia Merebak di China, Kemenkes Terbitkan Surat Edaran Waspada Penyebarannya di RI

 

Penulis : Danang Suryo Editor : Gading-Persada

Sumber : Antara, Kompas TV


TERBARU