> >

Nadiem Apresiasi Motivasi dan Semangat Guru di Indonesia semasa Pandemi

Sosial | 25 November 2021, 13:05 WIB
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Makarim menyadari, guru-guru di Indonesia itu memiliki semangat dan motivasi yang tinggi dalam menjalankan tugas, meski dalam tekanan pandemi seperti saat ini. (Sumber: Kemendikbud)

Baca Juga: Hari Guru Nasional 2021: Sejarah Lahirnya PGRI hingga Diperingati Setiap 25 November

Dari semua pengalaman tersebut, Nadiem pun sadar bahwa sebetulnya pandemi bukanlah halangan berarti bagi dunia pendidikan Indonesia, tapi justru merupakan obor semangat untuk perubahan.

"Guru-guru se-Indonesia menginginkan perubahan dan kami mendengar," terang alumnus Harvard University tersebut.

Nadiem menyebutkan, sejatinya ada banyak perubahan yang dicita-citakan oleh para guru yang ada di Tanah Air.

Mulai dari pemerataan kesempatan, kesejahteraan, pemberian akses dan latihan teknologi, kurikulum yang sederhana, pemimpin-pemimpin sekolah yang memahi murid, hingga kemerdekaan berinovasi.

Maka dari itu, kebijakan Merdeka Belajar yang dicetuskan Nadiem, kini mulai bertransformasi menjadi gerakan bersama untuk menggapai cita-cita para guru di Indonesia.

"Gerakan ini makin kuat karena ujian yang kita hadapi bersama. Gerakan ini tidak bisa dibendung atau diputarbalikan, karena gerakan ini hidup dalam setiap insan guru," seru Nadiem.

"(Guru) yang punya keberanian untuk melangkah ke depan menuju satu tujuan, yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa," tandasnya.

Penulis : Aryo Sumbogo Editor : Purwanto

Sumber : Kompas TV


TERBARU