> >

Kaesang Dinilai Tak Cocok Jadi Anggota Biasa di PSI karena Punya Nama Besar

Politik | 24 September 2023, 08:58 WIB
Putra Bungsu Presiden RI Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep menerima kartu tanda anggota (KTA) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dari Ketua PSI Giring Ganesha, Sabtu (23/9/2023). (Sumber: Kompas.com/Fristin Intan Sulistyowati)

"Minimal Dewan Pembina, lah, biar cepat belajar, Sekretaris Dewan Pembina, dong," tegasnya.

"Ketua Umum mah di PSI kapan aja bisa diganti, nggak urus, minimal Dewan Pembina," imbuhnya, dilansir dari Antara.

Baca Juga: DPP PDI-P Tidak akan Minta Klarifikasi Jokowi soal Kaesang yang Gabung PSI

Sebelumnya, Kaesang Pangarep resmi menjadi kader PSI. Kaesang menerima kartu tanda anggota (KTA) PSI dengan nomor anggota S317420230151515.

Penyerahan KTA digelar di kediaman Kaesang di Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, Jawa Tengah, Sabtu (23/9/2023).

Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie mengatakan, hubungan persahabatan antara PSI dan Kaesang sudah terjalin cukup lama.

"Kami mengapresiasi Mas Kaesang mau turun ikut berjuang bersama teman-teman PSI. Hari ini sebuah kegembiraan bagi kami semua, bisa menyambut anggota baru kami, Mas Kaesang," kata Grace.

 

Penulis : Nadia Intan Fajarlie Editor : Vyara-Lestari

Sumber : Kompas TV/Antara


TERBARU