> >

Egy Maulana Vikri Resmi Gabung dengan FC ViOn Zlate Moravce, Dikontrak Berapa Tahun?

Kompas sport | 10 Agustus 2022, 21:35 WIB
Egy Maulana Vikri resmi bergabung dengan klub asal Slovakia FC ViOn Zlate Moravce dan sudah menandatangani kontrak selama satu tahun dengan opsi perpanjangan. (Sumber: Instagram @fcvionzlatemoravce)

"Setelah sampai di hotel, saya lalu beristirahat. Saya juga bertemu dengan mantan rekan setim saya dari Senica, Giannis Niarchos, yang membantu saya menetap di sini."

"Pelatih menyambut saya dengan ramah. Sesi latihan pertama setelah perjalanan panjang terasa sulit. Kami sepakat dengan pelatih bahwa saya hanya akan menghadiri bagian pertamanya. Sore hari, saya pergi ke unit latihan penuh," ujar Egy. 

FC ViOn Zlate Moravce saat ini masih berada di posisi juru kunci klasemen sementara Fortuna Liga Slovakia dengan poin 2 dari empat pertandingan. 

Meski begitu, Egy yakin timnya bakal menapaki klasemen dan bisa meraih hasil bagus di pertandingan selanjutnya. 

"Saya akan senang untuk setiap kesempatan yang saya dapatkan. Saya sudah tahu liga Slovakia. Juga klub dan pemain. Saya yakin kami akan naik di klasemen," pungkas Egy. 

Di laga selanjutnya dalam kompetisi Fortuna Liga Slovakia, FC ViOn Zlate Moravce akan melakoni laga tandang dengan melawan MSK Zilina pada Sabtu (13/8/3022) pukul 21.00 WIB.  

Baca Juga: Drawing Piala AFF 2022 Digelar 30 Agustus, Begini Format yang Digunakan

Penulis : Rizky L Pratama Editor : Gading-Persada

Sumber : Kompas TV


TERBARU