Kompas TV ekonomi ekonomi dan bisnis

Jalan Menuju Pelabuhan Ciwandan Masih Jelek, Pemkot Cilegon Kebut Perbaikan Untuk Pemotor

Kompas.tv - 13 April 2023, 12:49 WIB
jalan-menuju-pelabuhan-ciwandan-masih-jelek-pemkot-cilegon-kebut-perbaikan-untuk-pemotor
Untuk arus mudik 2023, pengendara motor tidak boleh menyeberang ke Sumatera dari Pelabuhan Merak, tapi dialihkan melalui Pelabuhan Ciwandan yang terletak di Cilegon, Banten. (Sumber: Tribunnews.com)
Penulis : Dina Karina | Editor : Desy Afrianti

Lantaran, JLS dikhususkan bagi truk dengan tujuan Ciwandan yang menyeberang ke Pulau Sumatera. Sehingga akan sangat berbahaya jika pemotor melewati jalan tersebut. 

"JLS kita tidak sarankan untuk roda dua, roda dua itu masuk kota, JLS itu untuk truk," tutur Firman kepada wartawan, Rabu (12/4).

Ia menjelaskan, Polda Banten sudah memasang petunjuk jalan bagi pemotor yang akan ke Ciwandan. Sehingga mereka otomatis diarahkan lewat jalan dalam kota Cilegon. 

"Nanti ada petunjuk arah roda dua itu masuk ke dalam kota nanti tembus ke Pelindo II, JLS prioritas untuk truk, sehingga tidak terjadi benturan antara truk dengan roda dua, tidak terjadi crossing," ujarnya. 

Polda Banten juga menyiapkan pengawalan bagi pemotor yang mudik dalam jumlah besar. Misalnya rombongan mudik bersama. 

Firman menyebut, mereka akan dikumpulkan di suatu tempat, kemudian di kawal polisi hingga sampai ke Pelabuhan Ciwandan yang dikelola oleh Pelindo II.

Baca Juga: Mudik Naik Kereta Bawa Barang Melebihi Ketentuan Kena Biaya Tambahan, Ini Aturannya

Di kesempatan yang berbeda, Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Shelvy Arifin mengimbau agar pemotor membeli tiket penyebarangan secara online lewat aplikasi Ferizy. Jika membeli go show atau di lokasi, tidak akan mendapat prioritas tiket. 


 

Sat pemesanan tiket melalui aplikasi atau situs Ferizy, pengguna jasa akan diminta mengisi jenis kendaraan apa yang akan digunakan pada saat mudik. Jika mengisi moda transportasi roda dua, maka akan langsung tertera pelabuhan mana yang harus disambangi saat hari H.

"Kalau dia masukkan roda dua akan keluar Ciwandan, jadi memang sudah otomatis. Kendaraan logistik juga dialihkan ke Ciwandan di H-7, jadi ketika dia memasukkan kendaraan Golongan 5B langsung keluar Ciwandan," kata Shelvy seperti diberitakan Kompas TV sebelumnya. 

Ia menjelaskan, Pelabuhan Ciwandan mengalokasikan tiga dermaga yakni Dermaga 5A, Dermaga 3 dan Dermaga 7. Sedangkan Pelabuhan Panjang, Lambung dua dermaga yaitu Dermaga B dan C.

Pada lintasan Ciwandan-Bakauheni, Lampung, telah dipersiapkan 11 Kapal Ro-Ro (Roll-on/roll-off), lintasan Ciwandan-Panjang dua kapal PT ALP dan PT Pelni, sehingga total terdapat 14 kapal yang beroperasi.




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x