Kompas TV ekonomi perbankan

Kini Bisa Transfer dan Terima Dana Tanpa Rekening dengan QRIS BRImo

Kompas.tv - 8 Maret 2024, 22:01 WIB
kini-bisa-transfer-dan-terima-dana-tanpa-rekening-dengan-qris-brimo
Metode pembayaran Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) atau standar kode QR nasional kini menjadi salah satu pilihan utama masyarakat dalam bertransaksi. Mulai dari makan di restoran, belanja di mall, serta untuk pembayaran lainnya. (Sumber: BRI)
Penulis : Dina Karina | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV- Metode pembayaran Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) atau standar kode QR nasional kini menjadi salah satu pilihan utama masyarakat dalam bertransaksi. Mulai dari makan di restoran, belanja di mall, serta untuk pembayaran lainnya. 

Dengan adanya QRIS, perbankan juga mengembangkan layanan mereka untuk mempermudah nasabah. 

Bank BRI misalnya, menghadirkan layanan transfer maupun menerima dana tanpa nomor rekening dengan menggunakan fitur QRIS Transfer di BRImo. 

Sehingga QRIS tidak hanya terbatas pada pembayaran karena kini juga dapat digunakan untuk melakukan transfer ke sesama rekening BRI, rekening bank lain dan dompet digital.

Baca Juga: Cara Aktivasi Kartu Kredit di BRImo, Bisa untuk Transaksi Gunakan QRIS

Direktur Jaringan dan Layanan BRI Andrijanto mengatakan, pengirim dan penerima uang hanya perlu menyediakan smartphone dengan aplikasi BRImo atau aplikasi finansial lainnya yang mendukung fitur QRIS Transfer.

Selanjutnya, tinggal menampilkan kode QRIS Transfer dan memindainya untuk menyelesaikan transaksi.

Ia menyebut digital transformation telah mendorong perbankan untuk menghadirkan layanan yang lengkap hanya menggunakan smartphone.

“Customer Experience merupakan prioritas BRI dalam memberikan setiap layanannya. BRI juga senantiasa memperhatikan kebutuhan pasar dan tuntutan masyarakat yang semakin beragam," kata Andrijanto dikutip dari keterangan resmi BRI, Jumat (8/3/2024). 

Baca Juga: Cara Tarik dan Setor Tunai di ATM BCA Tanpa Kartu, Cukup Pakai HP Saja

"Layanan dari BRImo ini diharapkan dapat mempermudah sehingga lebih praktis dalam menyelesaikan kebutuhan finansialnya,” tambahnya. 

Adapun QRIS Transfer memiliki dua opsi cara transfer, yaitu dengan memasukkan nominal transfer secara manual atau langsung memindai kode QR dengan nominal transfer yang sudah diinput oleh penerima uang.

Cara Terima Dana dengan QRIS Transfer di BRImo

1. Login BRImo, pilih menu QRIS Transfer



Sumber :



BERITA LAINNYA



Close Ads x