Kompas TV entertainment film

Film Tilik Curi Perhatian, Bu Tejo Alias Siti Fauziah Akui Dirinya Takut Viral

Kompas.tv - 21 Agustus 2020, 15:41 WIB
film-tilik-curi-perhatian-bu-tejo-alias-siti-fauziah-akui-dirinya-takut-viral
Karakter Bu Tejo yang dimainkan oleh Siti Fauziah (Sumber: Kompas.com/Wisang Seto Pangaribowo)
Penulis : Ade Indra Kusuma

JAKARTA, KOMPAS.TV - Film pendek berjudul 'Tilik' memang benar-benar viral di media sosial. Film yang mengisahkan cerita gosip ibu-ibu di atas truk sangat menarik perhatian publik.

Bukan tanpa alasan, hal itu karena film tersebut dianggap mampu merepresentasikan kehidupan sehari-hari.

Tak hanya itu, netizen juga terpukau dengan akting salah satu pemain yang memerankan sosok Bu Tejo.

Dalam film itu, Bu Tejo berperan sebagai tukang gosip yang sering memanfaatkan media sosial untuk bahan gosipnya.

Bahkan, tokoh Bu Tejo sampai membuat netizen ikut dongkol lantaran sifat nyinyirnya. Kendati memerankan sosok yang suka nyinyir, siapa sangka netizen malah terhibur.

Mengutip Kompas.com, sosok Bu Tejo diperankan oleh Siti Fauziah Saekhoni atau biasa disapa Ozie.

"Awalnya bukan saya, tetapi ada satu aktris yang memerankannya (tapi batal)," ujar Siti Fauziah.

Siti Fauziah lantas membeberkan tantangan dalam memerankan karakternya tersebut.

"Naskahnya cukup panjang dan intens lalu harus dimainkan di atas truk terbuka itu tantangan utamanya," katanya.

Tak hanya itu, ia juga harus membantu sutradaranya mengarahkan para ibu-ibu.

"Harus bisa ngemong ibu-ibu, kesannya jangan menggurui," sebutnya.

Saat disinggung bahwa karakternya kini viral di media sosial, Siti Fauziah mengaku tak enyangka. Siti Fauziah mengaku mengetahui karakter Bu Tejo viral di Twitter dari suaminya. 

Bukannya girang, ia malah mengaku deg-degan saat karakternya jadi sorotan. Pasalnya, dalam pikirannya orang yang viral kerap identik dengan hujatan.

"Deg-degan banget, aku takut sebenarnya kalau jadi sorotan (viral)."

"Salah apa sampai jadi segini antusiasnya, tak terbayang selama ini," pungkasnya saat ditemui di Galeri Lorong, Tamantirto, Kasihan, Bantul, Kamis (20/8/2020).



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x