Kompas TV internasional kompas dunia

Rusia Latih Pilot Belarusia Gunakan Senjata Nuklir Taktis, Situasi Makin Kritis

Kompas.tv - 14 April 2023, 20:32 WIB
rusia-latih-pilot-belarusia-gunakan-senjata-nuklir-taktis-situasi-makin-kritis
Pilot jet tempur Belarusia. Kru jet tempur Belarusia menyelesaikan pelatihan penggunaan senjata nuklir taktis sebagai bagian dari rencana Rusia untuk menggelar senjata nuklir taktis ke sekutunya Belarusia di tengah-tengah pertempuran di Ukraina yang berdekatan, kata Kementerian Pertahanan Rusia hari Jumat, (14/4/2023) (Sumber: AP Photo/Russia Ministry of Defence)
Penulis : Edwin Shri Bimo | Editor : Fadhilah

MOSKOW, KOMPAS.TV - Kru jet tempur Belarusia menyelesaikan pelatihan penggunaan senjata nuklir taktis sebagai bagian dari rencana Rusia untuk menggelar senjata nuklir taktis ke sekutunya Belarusia di tengah-tengah pertempuran di Ukraina yang berdekatan, kata Kementerian Pertahanan Rusia pada Jumat, (14/4/2023), seperti laporan Associated Press.

Kementerian Pertahanan Rusia merilis video di mana seorang pilot Belarusia mengatakan kursus pelatihan di Rusia telah selesai.

Termasuk memberikan kru pesawat tempur serang Su-25 milik Angkatan Udara Belarusia keterampilan yang diperlukan untuk menggunakan senjata tersebut.

Presiden Rusia Vladimir Putin menyatakan bulan lalu bahwa Moskow berencana untuk menempatkan beberapa senjata nuklir taktisnya di Belarusia.

Menurut Associated Press, tindakan Putin merupakan upaya lain dari pemimpin Kremlin mempertontonkan ancaman nuklir untuk menakut-nakuti Barat agar tidak mendukung Ukraina.

Rusia punya perjanjian aliansi dengan Belarusia yang menggariskan hubungan politik, ekonomi, dan militer yang erat.

Pasukan Rusia menggunakan wilayah Belarusia untuk masuk ke Ukraina dari utara pada Februari 2022 dan mempertahankan kehadiran di Belarusia.

Penempatan senjata nuklir taktis Rusia di Belarusia akan membuat alutsista Rusia lebih dekat ke target potensial di Ukraina dan anggota NATO di Eropa Timur dan Tengah.

Baca Juga: Rusia Akan Gelar Senjata Nuklir Taktis Dekat Perbatasan Belarus yang Bertetangga dengan Anggota NATO

Jumlah senjata nuklir taktis Rusia dan Amerika Serikat. Seluruh senjata nuklir taktis Rusia masih berada di dalam negeri, sementara sebagian senjata nuklir taktis Amerika Serikat sudah disebar di Eropa. (Sumber: France24)

Belarusia berbagi perbatasan sepanjang 1.250 kilometer dengan anggota NATO Latvia, Lituania, dan Polandia. Senjata nuklir taktis dimaksudkan untuk menghancurkan pasukan musuh di medan perang.

Mereka punya jangkauan yang relatif pendek dan jauh lebih sedikit kekuatan ledak nuklirnya dibandingkan dengan hulu ledak nuklir yang dipasang pada rudal strategis antar benua, yang mampu menghancurkan seluruh kota.

Putin mengatakan, pembangunan fasilitas penyimpanan untuk senjata nuklir taktis akan selesai di Belarusia pada 1 Juli.

Rusia juga membantu memodernisasi jet tempur Belarusia agar mampu membawa senjata nuklir dan memberikan negara tersebut dengan misil jarak pendek Iskander yang dapat dipasangi hulu ledak nuklir.

Putin menekankan Rusia akan tetap mengendalikan setiap senjata nuklir yang ditempatkan di Belarusia, sama seperti Amerika Serikat mengendalikan senjata nuklir taktisnya di wilayah sekutunya NATO.

Belarusia, Kazakhstan, dan Ukraina memiliki senjata nuklir Soviet yang ditempatkan di wilayah mereka, tetapi menyerahkannya ke Rusia setelah runtuhnya Uni Soviet pada 1991.




Sumber : Associated Press


BERITA LAINNYA



Close Ads x