Kompas TV nasional politik

PKS Tunjuk Khoirudin sebagai Wakil Ketua DPRD DKI Gantikan Abdurrahman Suhaimi

Kompas.tv - 6 Maret 2022, 18:29 WIB
pks-tunjuk-khoirudin-sebagai-wakil-ketua-dprd-dki-gantikan-abdurrahman-suhaimi
Gedung DPRD DKI Jakarta (Sumber: KOMPAS TV)
Penulis : Hasya Nindita | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menunjuk kadernya, Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS DKI Jakarta Khoirudin, sebagai Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta menggantikan Abdurrahman Suhaimi.

Wakil Ketua Badan Musyawarah (Bamus) DPRD DKI Jakarta Mohamad Taufik mengatakan, Khoirudin akan segera dilantik dalam Rapat Paripurna yang rencananya digelar pada Senin, 14 Maret 2022 pukul 13.00 WIB.

"Sesuai aturan dalam tata tertib, bahwa pemberhentian pimpinan DPRD harus ditetapkan oleh Rapat Paripurna. Kami sepakat pada 14 Maret Paripurna ya," kata Taufik, pada keterangan tertulisnya, dikutip Minggu (6/3/22).

Baca Juga: DPRD DKI Nilai Kebijakan Uji Emisi di Jakarta Masih Belum Efektif

Taufik menjelaskan, Khoirudin akan menggantikan Suhaimi yang telah menjabat selama dua tahun lima bulan sejak dilantik pada 14 Oktober 2019.

"Dalam Paripurna mendatang, selain melaksanakan pengangkatan Pak Khoirudin, kami juga akan mengumumkan pemberhentian Pak Suhaimi," kata dia. 

Khoirudin terakhir menjabat sebagai anggota Komisi C DPRD DKI Jakarta sekaligus penasihat Fraksi PKS DPRD DKI.

Ia pernah menjadi Ketua DPD PKS Jakarta Selatan selama 2 periode, yakni 2006-2010 dan 2010-2015. Setelahnya, Khoirudin menjadi Wakil Ketua DPW PKS DKI Jakarta pada 2015-2020.

Ia ditunjuk sebagai Ketua DPW PKS DKI Jakarta 2020-2025 pada Musyawarah Wilayah (Muswil) ke-V PKS pada 2020.

Baca Juga: Ketua DPRD DKI Minta Anies Turun Langsung Pantau Kenaikan Harga Kedelai

Diketahui, pimpinan DPRD DKI Jakarta yang terdiri dari satu ketua dan empat wakil ketua diisi oleh lima perwakilan dari lima partai pemilik kursi terbesar di parlemen Jakarta, yakni PDI Perjuangan 25 kursi, Gerindra 19 kursi, PKS 16 kursi, Partai Demokrat 10 kursi, dan PAN 9 kursi.

Adapun kelima perwakilan partai tersebut yang kini menduduki pimpinan dewan yakni Prasetyo Edi Marsudi (Ketua/PDI Perjuangan), M Taufik (Wakil Ketua/Gerindra), Abdurrahman Suhaimi (Wakil Ketua/PKS), Misan Samsuri (Wakil Ketua/Partai Demokrat), dan Zita Anjani (Wakil Ketua/PAN).



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x