Kompas TV nasional rumah pemilu

Jadwal Kampanye Akbar Hari Terakhir Pilpres 2024: Anies di JIS, Prabowo di GBK, Ganjar di Jateng

Kompas.tv - 27 Januari 2024, 05:45 WIB
jadwal-kampanye-akbar-hari-terakhir-pilpres-2024-anies-di-jis-prabowo-di-gbk-ganjar-di-jateng
Tiga capres 2024; Anies Baswedan, Prabowo Subianto, dan Ganjar Pranowo. (Sumber: Tribunnews.com)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Edy A. Putra

Anies memilih menggelar kampanye akbar terakhir di JIS karena daya tampungnya yang besar hingga mencapai 82.000 orang.

"Ya paling sederhana kapasitasnya besar, paling sederhana itu," kata Anies, dikutip dari Kompas.com.

Anies mengatakan JIS memiliki kedekatan emosional dengannya karena dibangun saat dirinya menjabat sebagai gubernur DKI Jakarta.

Ia juga menilai JIS merupakan panggung penutup kampanye yang dinilai paling relevan untuk kampanye terakhirnya.

Prabowo Kampanye Terakhir di GBK

Prabowo-Gibran akan mengadakan berkampanye di Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta pada hari terakhir kampanye yaitu 10 Februari 2024. 

Sebelumnya, dalam Pilpres 2019, Joko Widodo (Jokowi) juga menggunakan GBK sebagai lokasi kampanye terakhir.

Saat itu, Jokowi mengadakan acara bertajuk Rapat Umum Rakyat Konser Putih Bersatu di GBK, yang dihadiri oleh puluhan ribu pendukung dan simpatisan. 

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) telah mengonfirmasi partisipasinya dalam kampanye akbar pada 10 Februari 2024 di GBK. 

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSI Raja Juli Antoni menjelaskan, para kader dan petinggi PSI, termasuk Kaesang Pangarep, akan hadir dalam kampanye tersebut. 

PSI adalah salah satu partai pendukung Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024.

Ganjar Gelar Kampanye Terakhir di Jateng

Ganjar-Mahfud akan mengakhiri masa kampanye mereka pada 10 Februari 2024 di Jawa Tengah (Jateng). 

Ganjar yang memang berasal dari Jateng, belum mengumumkan lokasi pasti kampanye terakhirnya. Dia lahir di Karanganyar, dan pernah menjabat sebagai gubernur Jateng selama dua periode. 

Jateng juga sering dianggap sebagai 'Kandang Banteng' karena merupakan basis pemilih PDI Perjuangan, partai yang mengusung Ganjar.

Baca Juga: Ketua KPU Hasyim: Jika Kampanye, Jokowi Harus Ajukan Cuti ke Presiden


 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x