Kompas TV nasional politik

PAN Tak Khawatir bila Prabowo Ajak PKB Masuk Koalisi

Kompas.tv - 24 April 2024, 11:51 WIB
pan-tak-khawatir-bila-prabowo-ajak-pkb-masuk-koalisi
Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto. (Sumber: Handout PAN via Antara)
Penulis : Fadel Prayoga | Editor : Edy A. Putra

JAKARTA, KOMPAS.TV - Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Yandri Susanto mengaku pihaknya tak khawatir bila presiden terpilih Prabowo Subianto mengajak Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) bergabung dengan koalisi partai pendukung pemerintahannya nanti. 

"PAN tidak khawatir karena bagi PAN, bangsa ini harus sama-sama. Jadi sedikit pun kami tidak ada kekhawatiran bilamana ada yang bergabung, ada yang diajak Pak Prabowo dan kami yakin Pak Prabowo sudah pertimbangkan semuanya," kata Yandri di kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Rabu (24/4/2024). 

Terkait jatah menteri, ia menyebut itu merupakan hak prerogatif presiden. 

Baca Juga: Apakah Prabowo Akan Sowan ke PKB setelah dari KPU? Cak Imin: Kita Tunggu

"Maka itu, bagi PAN, siapa pun yang mau bergabung dan itu hak prerogatifnya Pak Prabowo untuk mengajak apakah partai yang tergabung di 01 atau 03 untuk masuk ke Pak Prabowo, kami serahkan kepada Pak Prabowo," ujarnya.

Menurut Yandri, Indonesia memiliki banyak persoalan besar. Oleh sebab itu, seluruh elemen bangsa harus bersatu. 

"Ya PAN sudah menyampaikan pascaputusan MK (Mahkamah Konstitusi), saatnya bangsa ini kembali bersatu karena bangsa ini sangat besar, persoalan sangat banyak, kekompakan kebersamaan itu diperlukan," ujarnya.

Sebelumnya Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menanggapi kabar Prabowo akan menyambangi DPP PKB usai ditetapkan menjadi presiden terpilih oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, Rabu. 

“Kita tunggu aja nanti,” kata Cak Imin di KPU RI, Jakarta Pusat, Rabu.

Baca Juga: Parpol Tidak Hadiri Penetapan Pemenang Pilpres, Pengamat: Pilihan Partai Politik


 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x