Kompas TV nasional politik

NasDem Usung Ilham Habibie di Pilkada Jabar 2024, Surya Paloh: Dia Punya Kapasitas dan Profesional

Kompas.tv - 6 Juni 2024, 17:25 WIB
nasdem-usung-ilham-habibie-di-pilkada-jabar-2024-surya-paloh-dia-punya-kapasitas-dan-profesional
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh, seusai menghadiri Halal Bihalal dan Tasyakuran Milad Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ke-22 di Jakarta, Sabtu (27/4/2024). (Sumber: Tangkapan layar Kompas TV)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Tito Dirhantoro

JAKARTA, KOMPAS.TV – Partai NasDem akan mengusung Ilham Akbar Habibie, putra sulung Presiden ke-3 RI BJ Habibie, pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Barat (Jabar) 2024.

Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh berharap nantinya akan ada kesepakatan antara partainya dengan partai koalisi untuk mengusung Ilham.

“Kita semuanya mengharapkan dan mendoakan, sekaligus dengan seluruh output kinerja yang dimiliki oleh keluarga besar Partai Nasdem,” kata Surya Paloh di Nasdem Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta, Kamis (6/6/2024).

Baca Juga: Golkar Tegaskan Ridwan Kamil Masih Ditugaskan Maju di 2 Provinsi, Jakarta dan Jawa Barat

“Bersama dengan koalisi strategis yang kita harapkan nantinya akan mempunyai kesepakatan dengan Nasdem untuk pengusungan (Ilham)."

Paloh juga berharap dengan adanya rekomendasi untuk Ilham tersebut, bisa menemukan kesepakatan dengan parpol lain di Pilkada Jabar 2024.

Ia menilai Ilham merupakan figur yang tepat untuk melanjutkan pembangunan di Jawa Barat, dan menjadi sesuatu yang berarti untuk pembangunan di daerah itu.

“Insyaallah mudah-mudahan ini adalah merupakan sesuatu hal yang amat berarti bagi satu progres perjalanan pembangunan di wilayah Jawa Barat,” tutur Paloh, dikutip Kompas.com..

Baca Juga: PDIP Siap Koalisi dan Jadi Cawagub di Pilkada Jawa Barat, PKS: Mudah-mudahan 2024 Ada Jodohnya

Menurutnya, pemberian rekomendasi kepada Ilham bukan hanya karena ia merupakan anak mendiang BJ Habibie. Tapi, ia yakin Ilham punya kapabilitas untuk diusung menjadi pemimpin Jabar.

“Tapi, kami mempunyai keyakinan sepenuhnya, bahwasanya kemampuan, kapasitas, dan profesionalitas yang anda miliki ini cukup mumpuni,” kata Paloh.



Sumber : kompas.com



BERITA LAINNYA



Close Ads x