Kompas TV nasional peristiwa

Presiden Prabowo Ketemu Jokowi di Solo, Istana: Itu Pertemuan Dua Bestie

Kompas.tv - 4 November 2024, 15:07 WIB
presiden-prabowo-ketemu-jokowi-di-solo-istana-itu-pertemuan-dua-bestie
Presiden Prabowo Subianto memberikan salam kepada Presiden ketujuh RI Joko Widodo usai dilantik dalam sidang paripurna MPR di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2024). (Sumber: Kompas.tv/Ant/Rivan Awal Lingga/app/YU)
Penulis : Ninuk Cucu Suwanti | Editor : Desy Afrianti

JAKARTA, KOMPAS.TV - Kepala Kantor Komunikasi Presiden/PCO Hasan Nasbi menyebut pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan Presiden ke-7 Republik Indonesia Joko Widodo di Solo merupakan pertemuan dua sahabat.

Demikian Hasan Nasbi merespons pertemun Presiden Prabowo Subianto dengan Presiden ke-7 RI Joko Widodo di Solo Minggu malam.

“Teman-teman, Pak Prabowo sekembali dari Papua Selatan, dari Merauke dalam perjalanan kembali ke Jakarta beliau singgah di Bali, kemudian juga mampir di Solo. Khususnya untuk di Solo pertemuan dengan 2 sahabat saja. Pertemuan 2 bestie lah kita bisa dibilang begitu,” ucap Hasan Nasbi.

Baca Juga: Kejaksaan Agung Periksa Ibu Terdakwa Ronald Tannur di Kejati Jawa Timur

Hasan Nasbi lebih lanjut menuturkan, Presiden Prabowo datang sebagai teman dan tidak menggunakan embel–embel mobil kenegaraan.

“Sebagai sahabat ingin mengunjungi sahabat beliau, Presiden ke-7 Jokowi,” kata Hasan Nasbi.

Dalam pertemuan tersebut, Hasan Nasbi mengungkapkan Jokowi terkejut dengan kedatangan Presiden Prabowo di Solo. Sebab Jokowi tahu, Presiden Prabowo baru saja melakukan kunjungan kerja ke timur Indonesia.

“Bapak Jokowi surprise dengan kedatangan Pak Prabowo dan mengatakan kok capek–capek datang ke Solo. Pak Prabowo menyebut nggak capek kok Pak, kan paka pesawat,” ujar Hasan Nasbi.

Baca Juga: Pegawai Komdigi Lindungi Judi Online, Fahira Idris: Pemberantasan Judol Harus Jadi Agenda Nasional

“Jadi memang pertemuan 2 bestie. Tapi yang bestian ini 2 presiden, Presiden ke-8 dan 7, sehingga menarik perhatian banyak orang dan ketika pulang pun Presiden Prabowo diantar sampai tangga pesawat oleh Bapak Jokowi,” katanya.




Sumber : Kompas TV




BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x