JAKARTA, KOMPAS.TV - Penyediaan kebutuhan untuk berbuka puasa merupakan program keagamaan sekaligus sosial. Pada Ramadan kali ini, Masjid Istiqlal menggandeng brand air mineral milik Indonesia yang berkomitmen untuk menyediakan kebutuhan berbuka puasa selama sebulan penuh.
Dalam bulan suci Ramadan kali ini, Masjid Istiqlal memperkuat kolaborasinya dengan Le Minerale, yang hadir dalam pelaksanaan buka puasa bersama sepanjang bulan Ramadan tahun 1446 Hijriah.
Jemaat dapat menikmati sajian berbuka yang difasilitasi lewat kerja sama antara masjid dan salah satu brand air mineral dalam negeri ini, dengan menyediakan lebih dari 7.000 botol air mineral setiap harinya dan paket berbuka puasa.
Acara yang turut diisi dengan talk show bersama Zaskia Sungkar dan tausiah menjelang buka puasa ini digelar sebagai salah satu komitmen nyata untuk memastikan setiap jemaat mendapatkan asupan mineral yang cukup setelah menjalankan ibadah puasa.
Setiap produk air mineral buatan lokal ini sudah terjamin kebersihannya serta bebas dari BPA, sehingga aman dikonsumsi oleh jemaat.
#ramadan #leminerale #masjid #istiqlal
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.