Kompas TV olahraga kompas sport

MotoGP Americas 2021: Franco Morbidelli Ogah Tampil Buruk

Kompas.tv - 1 Oktober 2021, 11:33 WIB
motogp-americas-2021-franco-morbidelli-ogah-tampil-buruk
Franco Morbidelli bakal menjadi pembalap tim Monster Energy Yamaha di MotoGP hingga 2023, sementara Andrea Dovizioso gabung ke SRT hingga 2022. (Sumber: Twitter @YamahaMotoGP)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Desy Afrianti

YOGYAKARTA, KOMPAS.TV - Pembalap Monster Energy Yamaha Franco Morbidelli, tampak cukup bersemangat menjelang MotoGP Americas 2021 yang digelar akhir pekan ini, Jumat (1/10/2021) hingga Minggu (3/10/2021).

Pasalnya Circuit of The Americas (COTA) merupakan sirkuit dengan banyak tikungan, yang mana kemungkinan besar akan menguntungkannya untuk mendapatkan poin.

"Sirkuitnya memang cukup menyusahkan tapi saya senang balapan di sana," ungkap Morbidelli, dikutip dari Yamahamotogp.com, Jumat (1/10).

Baca Juga: Jadi Kambing Hitam Kematian Adik Maverick Vinales, Marquez: Ini Musim yang Sulit

Jadi tidak heran jika murid Valentino Rossi ini ingin unjuk gigi saat melakoni seri ke-15 MotoGP 2021.

Apalagi saat MotoGP 2019, Morbidelli sempat mendapatkan hasil yang cukup bagus di COTA, yakni finish posisi kelima.

Padahal saat itu masih bersama tim Petronas SRT, yang mana merupakan tim satelit Yamaha.

Bersama tim Monster Energy Yamaha saat ini, jelas saja Morbidelli tidak ingin hanya jadi penggembira lagi.

"Saya hanya bisa berharap feeling ke Yamaha YZR-M1 yang saya tunggangi jadi semakin bagus. Dengan begitu saya bisa meningkatkan performa saya seara keseluruhan," ucapnya.

Terlebih, Franco Morbidelli sudah melakoni tes MotoGP Misano 2021 beberapa waktu lalu.

Tentu ada sejumlah peningkatan performa pada YZR-M1 yang sudah dirasakan olehnya, selama melakoni tes dua hari di Misano World Circuit Marco Simoncelli.

Dengan begitu, setidaknya Morbidelli sudah selangkah lebih dekat agar bisa tampil maksimal pada seri MotoGP Americas 2021 nanti.

"Saat sesi tes juga hasilnya positif. Jadi saya dan tim bisa melangkah lebih lanjut lagi untuk meningkatkan performa Yamaha YZR-M1 yang saya tunggangi," ujarnya.

Baca Juga: Keputusan Presiden Barcelona yang Sudah Tentukan Waktu Pemecatan Ronald Koeman



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x