Kompas TV olahraga kompas sport

Piala AFF: Hanya Butuh Hasil Imbang, Malaysia Yakin Timnas Indonesia Bakal Tampil Bertahan

Kompas.tv - 17 Desember 2021, 19:01 WIB
piala-aff-hanya-butuh-hasil-imbang-malaysia-yakin-timnas-indonesia-bakal-tampil-bertahan
Pelatih Malaysia Tan Cheng Hoe yakin Timnas Indonesia akan tampil bertahan pada pertandingan terakhir penyisihan Grup B Piala AFF 2020, Minggu (19/12/2021). (Sumber: AFF Cup)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Hariyanto Kurniawan

“Ini akan menjadi tantangan, tetapi kami akan memasuki pertandingan dengan pikiran positif. Yang penting, kami harus turun ke lapangan dengan sikap terbaik."

“Indonesia hanya butuh hasil imbang, dan kami yakin mereka akan bertahan, tapi kami juga tahu seberapa cepat mereka bisa menyerang. Jadi kami harus fokus dan tidak boleh melakukan kesalahan."

“Kami tidak dapat memprediksi bagaimana lawan kami akan bermain pada hari itu, jadi para pemain harus bersiap untuk segala kemungkinan," ujarnya. 

Meski tidak memiliki banyak pemain berpengalaman, Tan Cheng Hoe tetap mewaspadai semangat para pemain muda Timnas Indonesia. 

Ia pun meminta lini belakangnya fokus menjaga para pemain-pemain cepat yang dimiliki Timnas Indonesia seperti Ricky Kambuaya, Witan Sulaeman serta Ramai Rumakiek. 

“Indonesia mungkin tidak memiliki pengalaman tetapi talenta muda mereka telah menunjukkan mengapa mereka menjadi kekuatan di kawasan ini. Jika kami lengah, mereka akan menghukum kami,” kata Cheng Hoe.

“Hasil yang terpenting bagi kami, bukan gaya yang kami mainkan. Para pemain harus saling percaya, bekerja keras, menciptakan peluang, dan mencetak gol. Ini do or die untuk kita," tegasnya. 

Kabar baik menghampiri  ke kubu Malaysia setelah mereka kedatangan pemain Midtjylland FC, Dion Cools, untuk memperkuat lini pertahanan. Selain itu, Akhyar Rasyid yang di laga sebelumnya harus absen akibat positif Covid-19 juga siap diturunkan untuk menghadapi Timnas Indonesia. 

“Dion telah tiba (dari Denmark) dan terlihat termotivasi untuk membantu kami mencapai tahap selanjutnya. Kehadirannya, saya harap, akan membawa stabilitas dan kekuatan di pihak kita. Dan Akhyar juga akan bergabung dengan kami," pungkas Tan Cheng Hoe. 

Baca Juga: Piala AFF - Tan Cheng Hoe Ingin Skuad Malaysia Berpikir Positif demi Mengalahkan Indonesia

 



Sumber : The Star Malaysia



BERITA LAINNYA



Close Ads x