Kompas TV olahraga sports

Usai Pecahkan Rekor Poin Terbanyak, LeBron James Tegaskan Belum akan Pensiun

Kompas.tv - 8 Februari 2023, 18:01 WIB
usai-pecahkan-rekor-poin-terbanyak-lebron-james-tegaskan-belum-akan-pensiun
Penyerang Los Angeles Lakers LeBron James memberi isyarat setelah melewati Kareem Abdul-Jabbar untuk menjadi pencetak gol terbanyak sepanjang masa NBA selama paruh kedua pertandingan bola basket NBA melawan Oklahoma City Thunder Selasa, 7 Februari 2023, di Los Angeles. (Sumber: AP Photo/Ashley Landis)
Penulis : Rizky L Pratama | Editor : Iman Firdaus

LOS ANGELES, KOMPAS.TV - LeBron James menegaskan belum akan pensiun meski ia baru saja mencatat sejarah dengan mencetak poin terbanyak sepanjang masa NBA melewati rekor milik Kareem Abdul-Jabbar. 

Pebasket LA Lakers itu butuh 36 poin untuk mencetak rekor saat menghadapi Oklahoma City Thunder di Crypto.com Arena, Los Angeles,  Selasa (7/2/2023) malam waktu setempat. 

James kemudian mengeklaim rekor tersebut saat pertandingan di kuarter ketiga tersisa 10,9 detik yang membuatnya menyalip rekor 38.387 poin yang dibuat oleh Abdul-Jabbar pada tahun 1989.

Rekor dari James tersebut kemudian disambut dengan meriah oleh pendukung yang hadir, termasuk Abdul-Jabbar yang berada di pinggir lapangan. 

Total saat laga melawan OKC, James mencetak 38 poin meski pada akhirnya Lakers kalah 130-133.

James sendiri menegaskan bahwa dia akan terus bermain dan belum akan berhenti walau sudah menjadi pencetak poin terbanyak sepanjang masa NBA. 

"Saya tahu saya bisa bermain beberapa tahun lagi, seperti yang saya rasakan, cara tubuh saya bereaksi terhadap saya sepanjang musim ini, saya tahu saya bisa bermain beberapa tahun lagi," kata James kepada TNT.

Baca Juga: Voting NBA All-Star 2023: LeBron James Masih Jadi Raja, Stephen Curry Guard Terfavorit

"Saya merasa seperti untuk kelompok orang mana pun, untuk waralaba apa pun, saya dapat pergi ke sana dan tetap membantu memenangkan banyak kejuaraan atau memenangkan gelar, jadi itulah pola pikir saya."

"Ini sangat nyata karena itu adalah sesuatu yang tidak pernah saya jadikan tujuan atau rencanakan untuk saya lakukan," tambahnya. 

Rihanna, Drake, Kendrick Lamar, Snopp Dogg, serta legenda bola basket, Stephen Curry dan Shaquille O'Neal memberikan penghormatan kepada James karena telah mencapai prestasi tersebut dalam serangkaian pesan video. 

James sendiri enggan menyebut dirinya sebagai GOAT (Greatest Of All Time) di NBA. Namun dirinya percaya bahwa dia selalu menjadi yang terbaik ketika turun di sebuah pertandingan. 

"Saya akan menghadapi siapa pun yang pernah memainkan permainan ini," lanjutnya. 

"Saya selalu merasa seperti saya yang terbaik yang pernah memainkan permainan ini tetapi ada begitu banyak pemain hebat lainnya dan saya senang menjadi bagian dari perjalanan mereka," tutur James. 

Mantan pemain Cleveland Cavaliers itu juga terlihat sangat emosional sesaat setelah ia mencetak poin bersejarah di kuarter di ketiga. 

Baca Juga: Umurnya 37 Tahun, LeBron James Lanjut Perpanjang Kontrak Senilai Rp1,4 Triliun dengan LA Lakers

Ia kemudian berbicara dan mengucapkan banyak terima kasih kepada keluarga serta para penonton yang selalu mendukungnya ketika bermain. 

"Saya hanya ingin mengucapkan terima kasih kepada pendukung setia Lakers, kalian adalah satu-satunya," kata James.

Penyerang Los Angeles Lakers LeBron James tampak menangis setelah melewati Kareem Abdul-Jabbar untuk menjadi pencetak gol terbanyak NBA sepanjang masa pada paruh kedua pertandingan bola basket NBA melawan Oklahoma City Thunder Selasa, 7 Februari 2023, di Los Angeles . (Sumber: AP Photo/Ashley Landis)

"Berada di hadapan legenda dan sehebat Karim itu sangat berarti bagi saya, sangat rendah hati. Tolong berikan tepuk tangan meriah kepada kapten."

"Untuk istriku yang cantik, anak perempuanku, dua anak laki-lakiku, teman-temanku, keluargaku, ibuku. Sobat, semua orang yang telah menjadi bagian dari lari bersama saya selama 20 lebih tahun terakhir ini. Saya hanya ingin mengucapkan terima kasih banyak karena saya tidak akan menjadi saya tanpa kalian semua."

"Semua yang kalian bantu, semua semangat kalian, semua pengorbanan kalian telah membantuku sampai ke titik ini. Dan untuk NBA, untuk Adam Silver, untuk mendiang David Stern yang hebat, saya berterima kasih banyak kepada kalian karena mengizinkan saya menjadi bagian dari sesuatu yang selalu saya impikan."

"Saya tidak akan pernah, dalam sejuta tahun memimpikan ini lebih baik dari apa yang terjadi malam ini. Terima kasih teman-teman," pungkasnya. 

Baca Juga: Legenda NBA LeBron James Bertekad Bermain Satu Tim dengan sang Putra




Sumber : Daily Mail/Associated Press


BERITA LAINNYA



Close Ads x