Kompas TV olahraga sepak bola

Hasil Liga Eropa Tadi Malam: Real Madrid Juara La Liga usai Barcelona Dihantam Girona

Kompas.tv - 5 Mei 2024, 09:31 WIB
hasil-liga-eropa-tadi-malam-real-madrid-juara-la-liga-usai-barcelona-dihantam-girona
Pemain Real Madrid Brahim Diaz merayakan golnya saat mengalahkan Cadiz 3-0 di Santiago Bernabeu, Sabtu (4/5/2024). (Sumber: AP Photo/Manu Fernandez)
Penulis : Haryo Jati | Editor : Deni Muliya

MADRID, KOMPAS.TV - Real Madrid menjadi juara La Liga ke-36 seusai mengalahkan Cadiz, dan di saat yang sama Barcelona dihantam Girona.

Madrid mengalahkan Cadiz 3-0 di Santiago Bernabeu pada pekan ke-34 La Liga 2023/2024, Sabtu (4/5/2024).

Pada saat yang sama, Barcelona kalah dari Girona 2-4 di Estadi Municipal de Montilivi.

Baca Juga: Link Live Streaming Girona vs Barcelona, Kick-off Jam 23.30 WIB

Hasil tersebut membuat Madrid unggul 13 poin dari Barcelona di tempat kedua.

Dengan sisa empat pertandingan, Madrid sudah tak terkejar dari rivalnya tersebut.

Pada laga di Bernabeu, gol Brahim Diaz di menit ke-51, Jude Bellingham (68), dan Joselu (90+3).

Sementara itu, Barcelona tak mampu menjaga keunggulan lawan Girona.

Andreas Christensen membuat Blaugrana unggul di menit ketiga, namun Girona menyamakan kedudukan lewat Artem Dovbyk semenit kemudian.

Robert Lewandowski kembali membawa Barcelona unggul lewat eksekusi penaltinya jelang babak pertama usai.

Di babak kedua, Girona menggila setelah Portu membukukan diwgol di menit ke-65 dan 74, serta gol Miguel Gutierrez (67) menjadi penentu kemenangan.

Sementara itu di Premier League, Arsenal mengalahkan Bournemouth 3-0 di Stadion Emirates.

Gol penalti Bukayo Saka (45), Lenadro Trossard (70) dan Declan Rice (90+7), membawa The Gunners tetap berada di puncak klasemen.

Sedangkan Manchester City masih membayangi di posisi kedua, usia mengalahkan Wolverhampton Wanderers 5-1.

Quattrick Erling Haaland menjadi penentu kemenangan atas Wolverhampton.

Baca Juga: Link Live Streaming Man City vs Wolverhampton Malam Ini, Kick-off Jam 23.30 WIB

Haaland mencetak gol lewat eksekusi penalti di menit ke-12 dan 45+3, serta lewat permainan terbuka di menit ke-53, dan 54.

Satu gol Man City lainnya dibukukan Julan Alvarez di menit ke-85.

Sedangkan satu-satunya gol Wolverhampton dibukukan Hwang Hee-Chan di menit ke-53.

Hasil Pertandingan

Premier League

Arsenal vs Bournemouth 3-0 (Saka 45pen, Trossard 70, Rice 90+7)

Brentford vs Fulham 0-0

Burnley vs Newcastle United 1-4 (O’Shea 86/Wilson 19, Longstaff 35, Bruno Guimaraes 40, Isak 55)

Sheffield United vs Nottingham Forest 1-3 (Brereton 17pen/Hudson-Odoi 27, Yates 51, Hudson-Odoi 65)

Manchester City vs Wolverhampton Wanderers 5-1 (Haaland 12pen, 35, 45+3, 54, Alvarez 85/Hwang Hee-Chan 53)

La Liga

Real Sociedad vs Las Palmas 2-0 (Alex Suarez 33bd, Becker 45+1)

Real Madrid vs Cadiz 3-0 (Brahim Diaz 51, Jude Bellingham 68, Joselu 90+3)

Girona vs Barcelona 4-2 (Dovbyk 4, Portu 65, 74, Miguel Gutierrez 67/Christensen 3, Lewandowski 45+1)

Mallorca vs Atletico Madrid 0-1 (Rodrigo Riquelme 5)

Serie A

Monza vs Lazio 2-2 (Duric 73, 90+2/Immobile 11, Vecino 83)

Sassuolo vs Inter Milan 1-0 (Lauriente 20)



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x