Kompas TV pendidikan kampus

Daftar 5 PTN yang Menaikan UKT pada Tahun Ajaran 2024

Kompas.tv - 22 Mei 2024, 22:00 WIB
daftar-5-ptn-yang-menaikan-ukt-pada-tahun-ajaran-2024
Ilustrasi uang. (Sumber: THINKSTOCKS)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Gading Persada

3. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Mengacu pada Keputusan Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Nomor 512 Tahun 2024 tentang UKT Program Sarjana tahun akademik 2024/2025, besaran UKT dibagi menjadi tujuh kelompok, sama seperti tahun sebelumnya. Namun, pada tahun 2024, kenaikan UKT terjadi pada kelompok dua hingga tujuh dengan nominal yang bervariasi. 

Misalnya, UKT kelompok dua untuk program studi S1 Pendidikan Islam naik dari Rp2.200.000 pada tahun 2023 menjadi Rp2.640.000. UKT kelompok tujuh meningkat dari Rp4.400.000 tahun lalu menjadi Rp7.000.000 tahun ini.

4. Institut Pertanian Bogor (IPB)

IPB menambah jumlah kelompok UKT menjadi delapan pada tahun 2024 dari sebelumnya lima kelompok pada tahun 2023. Untuk program studi S1 manajemen, UKT berkisar dari Rp500.000 hingga Rp12 juta tahun ini, sementara tahun lalu antara Rp2,4 juta dan Rp10 juta. 

Sama dengan Manajemen Sumberdaya Lahan, yang dulu maksimal Rp11 juta kini menjadi Rp12 juta. Mahasiswa S1 kedokteran tahun 2024 wajib membayar UKT antara Rp500.000 dan Rp25 juta, sementara pada tahun 2023, ketika IPB baru membuka program studi ini, hanya ada satu kelompok UKT sebesar Rp20 juta.

5. Universitas Indonesia (UI)

Pada tahun ini, UI menetapkan lima kelompok UKT bagi mahasiswa program sarjana (S1) dan vokasi yang diterima melalui semua jalur. Tahun sebelumnya, UKT dibagi berdasarkan jalur seleksi nasional dan seleksi mandiri dengan 11 kelompok. 

UKT tertinggi ada di program studi Pendidikan Dokter, Kedokteran Gigi, Ilmu Keperawatan, dan Farmasi. UKT kelompok satu adalah Rp500.000 dan kelompok dua Rp1.000.000 untuk semua program studi jenjang S1 dan vokasi. Sementara UKT kelompok tiga bervariasi antara Rp7.500.000 hingga Rp15.000.000. 

UKT tertinggi pada kelompok lima mencapai Rp20.000.000 per semester. Mahasiswa jalur seleksi mandiri juga membayar Iuran Pengembangan Institusi (IPI) yang terbagi menjadi empat kelompok pada tahun ajaran 2024/2025. Sebelumnya, hanya ada satu kelompok IPI.

Tahun ini, uang pangkal terbesar di UI mencapai Rp161 juta untuk mahasiswa sarjana dan vokasi jalur seleksi mandiri Pendidikan Kedokteran. Pada tahun ajaran 2023/2024, IPI hanya dikenakan pada mahasiswa vokasi, sarjana non-reguler, dan sarjana Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) lewat seleksi mandiri, dengan angka terbesar mencapai Rp40 juta di Fakultas Ilmu Komputer. 

UI menjamin setiap mahasiswa yang diterima tidak akan mengalami hambatan dalam mengikuti pendidikan akibat masalah finansial melalui berbagai mekanisme bantuan.

Baca Juga: UKT Mahal, Nadiem Makarim Siap Periksa PTN, Janji Batalkan Kenaikan UKT


 



Sumber : Kompas TV, Berbagai Sumber



BERITA LAINNYA



Close Ads x