Kompas TV regional jawa timur

Polisi Ungkap Identitas Jasad Wanita yang Meninggal saat Melahirkan di Kebun Tebu Kediri

Kompas.tv - 2 April 2023, 15:52 WIB
polisi-ungkap-identitas-jasad-wanita-yang-meninggal-saat-melahirkan-di-kebun-tebu-kediri
Evakuasi jenazah wanita yang diduga melahirkan di perkebunan tebu di Desa Siman, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Rabu (29/3/2023). (Sumber: Istimewa)
Penulis : Kurniawan Eka Mulyana | Editor : Edy A. Putra

Saat ditemukan, korban tergeletak di kebun tebu mengenakan baju daster warna putih bergaris hitam.

"Flyer itu kami sebarkan ke mana-kemana, alhamdulilah membuahkan hasil," beber AKP Rizkika.

Pihak keluarga korban pun telah berkoordinasi dengan petugas dan kemudian menuju ke RS Bhayangkara Kediri.

Ketika dicek, ternyata benar mayat itu adalah RW berusia 28 tahun, asal Desa Sukoharjo, Kecamatan Plemahan, Kabupaten Kediri.

"Setelah dicek betul yang meninggal itu keluarganya. Selanjutnya, jenazah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan," ungkap AKP Rizkika.

Meski demikian, polisi belum bisa memastikan apakah RW korban pembunuhan atau bukan.

"Saat ini kami masih menunggu hasil autopsi dari dokter forensik dan perkembangannya akan kami sampaikan," jelasnya.

Baca Juga: Satu Lagi Jenazah Korban Kebakaran Kapal Pengangkut BBM Pertamina Teridentifikasi

Sebelumnya, warga Desa Siman, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri digegerkan dengan penemuan jasad wanita di area perkebunan tebu, Rabu (29/3/2023) sore.

Saksi yang mengetahui adalah Daminto (47) warga Dusun Mulyorejo, Desa Kampungbaru Kecamatan Kepung.


 



Sumber : Tribunnews.com



BERITA LAINNYA



Close Ads x