Kompas TV regional jabodetabek

Waspada Macet, Ada Rekonstruksi Jalan Tol Jakarta-Cikampek hingga Minggu 9 Juni 2024

Kompas.tv - 3 Juni 2024, 07:47 WIB
waspada-macet-ada-rekonstruksi-jalan-tol-jakarta-cikampek-hingga-minggu-9-juni-2024
Ilustrasi perbaikan jalan tol. (Sumber: Jasa Marga)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Iman Firdaus

JAKARTA, KOMPAS.TV - Pengguna tol Jakarta-Cikampek diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan dalam satu minggu ke depan per Jumat Senin (3/6/2024) hingga Minggu (9/6). Hal ini disebabkan oleh kegiatan pemeliharaan jalan yang sedang dilaksanakan oleh Jasa Marga.

Pekerjaan rekonstruksi rutin ini merupakan bagian dari komitmen PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) dalam menjaga kualitas layanan sesuai Standar Pelayanan Minimal (SPM) yang ditetapkan bagi Badan Usaha Jalan Tol.

Senior Manager Representative Office 1 PT JTT, Amri Sanusi, menegaskan bahwa tol Jakarta-Cikampek tetap beroperasi normal di kedua arah.

"Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta maupun arah Cikampek masih beroperasi secara normal," ungkap Sanusi dalam pernyataan resminya pada Minggu (2/6) dikutip dari Kompas.com.

Untuk membantu perencanaan perjalanan, berikut adalah rincian jadwal dan lokasi pekerjaan rekonstruksi di tol Jakarta-Cikampek:

Baca Juga: Jadwal dan Lokasi SIM Keliling di DKI Jakarta Hari Ini Senin 3 Juni 2024

  • Jumat, 31 Mei (22.00 WIB) - Selasa, 4 Juni (07.00 WIB): Rekonstruksi di pintu masuk Gerbang Tol Cibatu.
  • Sabtu, 1 Juni (21.00 WIB) - Kamis, 6 Juni (16.00 WIB): Perbaikan di KM 25+078 hingga KM 25+261 arah Cikampek, lajur 1.
  • Senin, 3 Juni (08.00 WIB) - Minggu, 9 Juni (13.00 WIB): Rekonstruksi di KM 37+000 sampai KM 36+777 arah Jakarta, meliputi bahu jalan luar dan lajur 1.

Spanduk-spanduk imbauan terpasang di sepanjang tol, didukung oleh Dynamic Message Sign (DMS) yang memberikan peringatan real-time di jalur Jakarta dan Cikampek.

Untuk meminimalkan dampak terhadap kelancaran lalu lintas, PT JTT telah menyiapkan serangkaian strategi mitigasi.

Langkah-langkah ini mencakup pengalihan arus kendaraan sebelum memasuki area kerja dan upaya mempersempit wilayah perbaikan.

Antisipasi kemacetan juga dilakukan dengan persiapan contraflow jika volume kendaraan meningkat pesat. Selain itu, koordinasi intensif dijalin dengan Patroli Jalan Raya (PJR) Kepolisian dan PT Jasamarga Tollroad Operator (JMTO) untuk pengaturan lalu lintas yang optimal.

Baca Juga: Update Tarif Listrik PLN Juni 2024, Ada Kenaikan Tarif per kWh?


 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x