SEMARANG, KOMPAS.TV - Selama Bulan Ramadan, perajin kolang-kaling di kampung olahan kolang-kaling Kecamatan Gunung Pati, Kota Semarang, disibukkan dengan lonjakan pesanan. Selain memenuhi pesanan dari Kota Semarang, produksi kolang-kaling di Kecamatan Gunung Pati ini juga memenuhi pesanan dari luar kota dengan pengiriman setiap 3 hari sekali sebanyak 1 ton kolang-kaling.
Teksturnya yang kenyal dan rasanya yang segar menjadikan kolang-kaling menjadi primadona untuk takjil berbuka puasa, sehingga kerap dicari oleh pembeli. Permintaan kolang-kaling pun melonjak hingga 100% selama Ramadan.
“Ya cukup banyak sih mas, sekitar mau hampir 100 pesanan,"kata Dewi Purwanti, perajin kolang-kaling.
"Produksinya pokoknya itu satu ton kadang tiga hari kalau ada pekerja seperti ini, sudah hilang,” imbuhnya.
Harga kolang-kaling yang ditawarkan di kampung olahan kolang-kaling Kecamatan Gunung Pati ini dibanderol Rp10.000 per kilogram.
#kolangkaling #takjilberbukapuasa #bulanramadan
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.