Kompas TV video vod

Tokoh Lintas Agama Sepakat Serukan Pemilu Damai di Setiap Sesi Khotbah

Kompas.tv - 5 Februari 2024, 20:26 WIB
Penulis : Aisha Amalia Putri

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sepekan jelang hari pencoblosan sejumlah tokoh lintas agama menggelar pertemuan membahas perlunya seruan pemilu damai di Salemba, Jakarta Pusat.

Pertemuan yang berlangsung Senin (5/02) siang dihadiri perwakilan dari MUI, PGI, Perwakilan Gereja Katolik serta Perwakilan Umat Konghucu.

Dalam pernyataan persnya, para tokoh lintas agama ini mengajak agar di setiap sesi ceramah atau khotbah agar menyerukan pesan agar menjalankan pemilu dengan damai.

Menanggapi gelombang kritik kampus terhadap Presiden Jokowi, para tokoh menilai kritik adalah vitamin yang diperlukan untuk kehidupan bernegara yang lebih baik.

Baca Juga: Pakar Hukum Tata Negara Sebut Legitimasi Pemilu Terganggu Adanya Pelanggaran Etik KPU!

#pemiludamai #pilpres2024 #tokohlintasagama




Sumber : Kompas TV

BERITA LAINNYA



Close Ads x