Kompas TV internasional kompas dunia

Joe Biden Akan Percayakan Jabatan Menteri Pertahanan AS kepada Wanita, Siapa Dia?

Kompas.tv - 15 November 2020, 13:20 WIB
joe-biden-akan-percayakan-jabatan-menteri-pertahanan-as-kepada-wanita-siapa-dia
Calon Menteri Pertahanan AS di era Joe Biden, Michele Flournoy. (Sumber: AP Photo)
Penulis : Haryo Jati

Flournoy yang kini berusia 59 tahun, sudah bertugas beberapa kali di Pentagon, sejak 1990-an.

Dia merupakan Wakil Menteri Pertahanan untuk urusan kebijakan dari 2009 hingga 2012.

Sebelumnya ada kekhawatiran dari beberapa anggota parlemen, karena dia menjabat di kontraktor pertahanan, Booz Allen Hamilton.

Baca Juga: Berunjuk Rasa, Pendukung Donald Trump Tegaskan Junjungannya yang Telah Meraih Kemenangan

Tetapi pandangan moderatnya diyakini akan mendapat dukungan bipartisan yang luas, ketika membutuhkan konfirmasi senat.

Dia juga kerap berbicara terus terang mengenai kebijakan luar negeri dan pertahanan AS, khususnya setahun terakhir.

Dia juga lebih disukai untuk melakukan kerja sama internasional yang lebih erat, setelah di era Trump menggemborkan kebijakan America First, yang lebih tidak percaya dan kritis terhadap sekutu.

Baca Juga: Wow, Rezim Kim Jong-Un Latih Lumba-Lumba untuk Militer Korea Utara

Pemilihan seorang wanita sebagai Menteri Pertahanan konsisten dengan janji Biden untuk memiliki kabbinet yang didasarkan pada perbedaan.

Apalagi, sosok Flournoy diyakini sangat tepat untuk memimpin Petagon, selaras dengan ucapan mantan Direktur Komite Bersenjata Senat, Arnold Punaro.

Pensiunan Jenderal Bintang Dua itu mengatakan Flournoy sangat berkualifikasi untuk menjadi Menteri Pertahanan.



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x