JAKARTA, KOMPAS.TV - Di tengah musibah kecelakaan jatuhnya pesawat Sriwijaya Air SJ-182, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengimbau masyarakat agar tidak menyebarkan informasi keliru atau hoaks mengenai peristiwa tersebut.
Baca Juga: Gubernur dan Wagub DKI Siap Beri Contoh Jadi Orang Pertama Divaksin Covid-19
Masyarakat diimbau agar sebaiknya menunggu informasi resmi dari pihak yang berwenang.
"Dalam suasana seperti ini, untuk tidak memberikan informasi yang keliru dan salah, apalagi hoaks. Mari kita tunggu berbagai informasi dari pihak terkait yang berwenang, yang memiliki akurasi informasi dan data yang tepat," ujar Ahmad Riza Patria, melalui keterangan tertulisnya, Minggu (10/1/2021).
Pria yang akrab disapa Ariza ini juga mengapresiasi kerja petugas yang melakukan pencarian pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu pada Sabtu (9/1/2021).
Dia pun sempat memantau pencarian pesawat itu di Pulau Lancang pada Minggu paginya.
"Sekali lagi terima kasih dan apresiasi kepada seluruh petugas," kata Riza melalui keterangan tertulis.
Ariza mengajak masyarakat untuk mendoakan agar para petugas bisa menemukan seluruh puing dan jenazah.
Dia juga mengajak warga berdoa agar keluarga korban diberikan kesabaran dan ketabahan.
Sebelumnya diberitakan, pesawat Sriwijaya Air SJ 182 hilang kontak di antara Pulau Laki dan Pulau Lancang di wilayah Kepulauan Seribu, Sabtu lalu sekitar pukul 14.40 WIB atau 4 menit setelah lepas landas dari Bandara Soekarno Hatta, Tangerang.
Baca Juga: Wagub DKI: PSBB Jawa-Bali Diusulkan Pemprov Jakarta
Pesawat ini mengangkut total 62 orang, yang terdiri dari 6 kru, 46 penumpang dewasa, tujuh anak-anak, dan tiga bayi.
Pesawat Sriwijaya Air sempat keluar jalur yakni menuju arah barat laut pada pukul 14.40.
Pihak Air Traffic Controller (ATC) kemudian menanyakan pilot mengenai arah terbang pesawat.
Namun, dalam hitungan detik, pesawat dilaporkan hilang kontak, dan belakangan diketahui jatuh di sekitaran Kepulauan Seribu.
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.