Kompas TV nasional berita utama

Satgas Covid-19 Nasional: Presiden Jokowi Bakal Terapkan PPKM Skala Mikro Mulai 9 Februari

Kompas.tv - 5 Februari 2021, 19:38 WIB
satgas-covid-19-nasional-presiden-jokowi-bakal-terapkan-ppkm-skala-mikro-mulai-9-februari
Presiden Jokowi menilai implementasi PPKM tidak tegas dan inkosisten. (Sumber: Youtube Setpres)
Penulis : Gading Persada

Diperberat lagi dengan angka kematian bertambah 231 per hari, sehingga jumlah yang meninggal itu 31 ribu dan angka kematian itu juga 2,76 persen.

"Artinya rantai penularan ini masih berlangsung jadi kontak dan kemudian yang sakit masih ada di daerah hulu sehingga ini menjadi pekerjaan rumah kita bersama. Tidak hanya untuk orang kesehatan, tapi juga untuk seluruhnya sektor yang ada, karena yang namanya pandemi itu dibutuhkan intervensi multisektor," papar Alex.

Lebih lanjut dia menyampaikan, tingginya tingkat transmisi di sejumlah klaster seperti perkantoran hingga keluarga, juga menjadi pertimbangan pemerintah untuk menetapkan aturan pembatasan tersebut. 

Baca Juga: PPKM Tak Efektif, Ganjar Pranowo Usulkan Gerakan “Jateng di Rumah Saja”: Bukan untuk Takuti Warga

Transmisi penularan kasus bukan hanya daerah, tapi ke tingkat komunitas.

Makanya, kata Alex, intervensi dilakukan sampai tingkat pedesaan. 

Sehingga dibuatlah kedepan program PPKM berskala mikro.

Alex menambahkan, program PPKM berskala mikro intinya sama dengan program sebelumnya.

Hanya prinsip penanggulangannya seperti penerapan ketat 3M dan 3T dilakukan hingga ke tingkat komunitas atau RT RW.

Baca Juga: Epidemiolog UGM Sebut PPKM Perlu Diperkuat dan Berkelanjutan Sampai Vaksinasi Covid-19 Selesai

"3M itu supaya kita memakai masker, menjaga jarak, dan kemudian kita mengurangi mobilitas dan sebagainya itu harus jadi perilaku kita sehari-hari. Nah, 3T kita harus melakukan pelacakan, kita harus melacak mereka yang terkonfirmasi, mereka yang bergejala atau suspek, kemudian mereka juga yang kontak erat," pungkas Alex.



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x