Kompas TV nasional update

Link Twibbon Hari HAM 2022 Lengkap, Cek di Sini!

Kompas.tv - 10 Desember 2022, 10:01 WIB
link-twibbon-hari-ham-2022-lengkap-cek-di-sini
Arsip foto Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) Yasonna H. Laoly, dalam persiapan menyambut Hari HAM 2022. | Untuk merayakan momen ini, sejumlah lembaga telah membagikan link twibbon Hari HAM 2022, Sabtu (10/12/2022). (Sumber: Kanwil Kemenkum Ham Sulsel)
Penulis : Rofi Ali Majid | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sejumlah lembaga telah membagikan link twibbon Hari HAM yang jatuh pada hari ini Sabtu (10/12/2022).

Mengacu pada rilis PBB, perayaan ke-74 tahun ini mengangkat tema “Dignity, Freedom, and Justice for All.”

Acara seremonial Hari HAM tiap 10 Desember tak lepas dari salah satu momen bersejarah. Tanggal itu bertepatan dengan peristiwa saat pertama kali Majelis Umum PBB mengadopsi Deklarasi Universal HAM .

Untuk diketahui, deklarasi tersebut dibikin saat dunia baru saja melewati dua fase Perang Dunia. Pasca-pembentukan PBB, negara-negara anggotanya berupaya menjaga kedamaian.

Salah satu yang dilakukan yakni mengadopsi Deklarasi Universal HAM sejumlah 30 pasal, dalam pertemuan di Paris, Prancis, pada 10 Desember 1948.

Baca Juga: Sejarah Hari HAM 10 Desember dan Tema Tahun Ini

Link Twibbon Hari HAM 2022

Untuk merayakan Hari HAM 2022, Anda bisa menggunakan berbagai pilihan twibbon di bawah ini. Jika sudah mengeklik link twibbon Hari HAM 2022, silakan pilih foto terbaik untuk ikut mengkampanyekan penegakan hak asasi manusia.

Baca Juga: Amnesty International: Masa Depan HAM di RI Suram, Pemerintah Setengah Hati Ungkap Pelanggaran Berat


 



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x