"Sedikit banyak kita sudah tahu cara main mereka dari pertemuan kemarin. Saya harus lebih siap lagi," kata Fadia, dikutip dari rilis PBSI, Kamis (19/5/2022).
Baca Juga: Hasil Final Bulu Tangkis SEA Games 2021 Beregu Putri: Indonesia Raih Perak
Sedangkan Apriyani ingin tampil lebih lepas. Tetapi, peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 tetap tidak melupakan tujuan awal, yakni meraih medali emas.
"Mau enjoy saja, pikiran harus enak, istirahat dan makan yang cukup. Tapi, harus tetap tahu tujuan. Tujuan semua orang ke sini mau jadi juara dan itu yang harus kami persiapkan. Yang siap akan mendapatkan hasil," sambung Apriyani.
Untuk selengkapnya, berikut jadwal wakil Indonesia yang bermain di perempat final bulu tangkis SEA Games 2021 nomor perorangan.
Jumat, 20 Mei 2022 mulai pukul 09.00 WIB
Tunggal Putra
Tunggal Putri
Ganda Putra
Ganda Putri
Ganda Campuran
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.