Kompas TV olahraga sepak bola

Berharap Segera Balik ke TC Timnas, PSSI Mulai Komunikasi dengan Klub Marselino dan Ronaldo

Kompas.tv - 10 Februari 2023, 13:10 WIB
berharap-segera-balik-ke-tc-timnas-pssi-mulai-komunikasi-dengan-klub-marselino-dan-ronaldo
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule setelah menjalani pemeriksaan sebagai saksi dalam Tragedi Kanjuruhan di Mapolda Jatim, Kamis (3/11/2022). (Sumber: Kompas.tv/Ant)
Penulis : Kiki Luqman | Editor : Gading Persada

JAKARTA, KOMPAS.TV - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan atau Iwan Bule mengaku sudah menjalin komunikasi dengan klub Ronaldo Kwateh dan Marselino Ferdinan.

Komuikasi itu dijalin agar mereka berdua bisa kembali ke pemusatan latihan (TC) Timnas U20 Indonesia.

Seperti diketahui, pemusatan latihan skuad Garuda Muda digulirkan untuk mempersiapkan diri jelang Piala Dunia U20 2023 (20 Mei-11 Juni 2023).

“Tetap juga melakukan komunikasi meskipun saya pikir mereka (Ronaldo-Marselino) baru bergabung ke sana,” ucap Iriawan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (9/2/2023) dikutip dari Kompas.com.

“Namun, yang jelas kita harus komunikasi dengan klub,” tutur Iwan Bule.

Baca Juga: Saat La Nyalla Obral Janji Beri Rp1 Miliar kepada Setiap Asprov Jika Jadi Ketua Umum PSSI

Ia juga berharap besar Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh mendapatkan izin pulang sementara ke Indonesia.

“Mudah-mudahan bisa juga digabungkan antara Marselino dan Ronaldo ke tim kita. Kita terus berusaha,” kata dia.


Sebagai informasi, Ronaldo Kwateh dan Marselino Ferdinan sedang berada di luar negeri, sehingga belum bergabung ke TC timnas U20 Indonesia.

Ronaldo tengah melakoni trial dengan klub Turkiye, sedangkan Marselino Ferdinan baru diresmikan klub Belgia, KMSK Deinze.

Oleh karena itu, PSSI berupaya agar Marselino dan Ronaldo bisa secepatnya kembali ke Indonesia untuk menjalani TC yang digelar sebagai langkah persiapan menuju Piala Asia U20 2023 di Uzbekistan (1-18 Maret 2023).

Baca Juga: Polemik Marselino Main di Eropa, Persebaya Pastikan Beri Izin, Bukan Milik PSSI atau Shin Tae-yong




Sumber : Kompas TV


BERITA LAINNYA



Close Ads x