Kompas TV pendidikan sekolah

Cara Cek NISN Siswa dengan Nama, Cukup Pakai HP Buka di Kemdikbud.go.id

Kompas.tv - 11 Januari 2024, 09:52 WIB
cara-cek-nisn-siswa-dengan-nama-cukup-pakai-hp-buka-di-kemdikbud-go-id
Cara cek NISN (Sumber: Kemdikbud.go.id)
Penulis : Danang Suryo | Editor : Iman Firdaus

Untuk melakukan pengecekan NISN menggunakan nama siswa bisa dilakukan cara berikut ini.

Baca Juga: Cara Cek NPSN Siswa dan Sekolah untuk SNPMB 2024, Berbeda dengan NISN?

Tujuan Penggunaan NISN

Tujuan dari penerapan NISN adalah untuk mengidentifikasi setiap individu siswa di seluruh sekolah di Indonesia.

Ini dilakukan dengan cara yang standar, konsisten, dan berkelanjutan, menjamin setiap siswa memiliki identifikasi yang unik dan dapat dipantau secara efektif.

NISN berperan sebagai pusat layanan sistem pengelolaan nomor induk siswa yang beroperasi secara online.

Baca Juga: Cara Cek NISN Siswa dan NPSN secara Online untuk Registrasi Akun SNPMB 2024

Ini mendukung Unit Kerja di Kemendikbud, Dinas Pendidikan Daerah, hingga tingkat Sekolah. Dengan basis Teknologi Informasi dan Komunikasi terkini, sistem ini dirancang untuk menjadi standar, terpadu, dan akuntabel.

NISN juga merupakan sistem pendukung penting dalam pengembangan dan penerapan program-program perencanaan pendidikan, statistik pendidikan, dan berbagai program pendidikan lainnya.

Hal ini berlaku di semua tingkatan, mulai dari pusat hingga propinsi, kota/kabupaten, dan sekolah. NISN memainkan peran kunci dalam program seperti Bantuan Operasional Sekolah (BOS), Ujian Nasional, Program Indonesia Pintar (PIP), dan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN).

Baca Juga: Dibuka Besok, Cek Cara Pembuatan Akun SNPMB 2024, Link dan Syarat yang Dibutuhkan



Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



Close Ads x