SSUKABUMI, KOMPAS.TV - Hendrawan Kosim Wijaya, seorang pemuda warga Sagaranten, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, mempunyai hobi baru di saat Pandemi Covid-19, dengan membudidayakan tanaman hias.
Dari hasil membudidayakan tanaman hias ini, hendra kini mempunyai bisnis tanaman hias yang cukup membantu perekonomiannya, dengan mencoba memasarkan melalui media sosial. Mulai dari tanaman seperti Alocasia, Aglonema dan masih banyak lagi. Harga jualnya pun bervariatif mulai dari puluhan ribu hingga jutaan rupiah per pohon. Hendra mengatakan, dengan memelihara tanaman hias di rumah ternyata memilki banyak fungsi, tidak hanya mengisi waktu luang, namun juga bisa sebagai pelengkap dekorasi ruangan karena bentuk dan jenisnya yang beragam.,
Tidak hanya sekedar hobi saja, kini sudah ada seribu lebih tanaman hias yang berada di halaman rumahnya. Selain itu, ia pun kini sudah mahir membudidayakan tanaman hias. Hobi baru ini baru dilakukan sejak September 2020 lalu, namun sudah mendatangkan penghasilan bagi dirinya.,
Sumber : Kompas TV
Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.