Kompas TV regional update

Siang Ini Sistem Satu Arah Akan Diberlakukan dari Arah Jakarta Menuju Kawasan Puncak

Kompas.tv - 27 November 2021, 11:50 WIB
Penulis : Dea Davina

BOGOR, KOMPAS.TV -  Akhir pekan di pekan terakhir bulan November ini, kawasan Simpang Gadog, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, masih dipadati kendaraan yang akan menuju kawasan wisata Puncak. 

Baca Juga: Sudah 12 Pekan Ganjil Genap Berlaku, Kawasan Puncak Tetap Padat

Sebanyak 20 ribu kendaraan, tercatat memasuki Kawasan Puncak, Kabupaten Bogor, pada Sabtu (27/11) pagi ini.

Sempat terjadi kepadatan di Simpang Gadong, Bogor, pada pukul 08.00 WIB, akibat antrean kendaraan yang menuju Puncak.

Kendaraan roda empat berpelat B atau asal Jakarta, terlihat masih mendominasi jumlah kendaraan yang masuk ke kawasan ini.

Meski demikian, pihak kepolisian serta Satpol PP tak nampak berjaga di titik pemeriksaan ganjil-genap.

Berdasarkan informasi, sistem one way atau satu arah akan diberlakukan jika kembali terjadi kepadatan.




Sumber : Kompas TV



BERITA LAINNYA



FOLLOW US




Gabung ke Channel WhatsApp KompasTV untuk update berita terbaru dan terpercaya.


VIDEO TERPOPULER

Close Ads x